Pedomanrakyat.com, Pinrang – Telah terjadi peristiwa kebakaran yang menghanguskan beberapa rumah, di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.
Peristiwa kebakaran yang terjadi tersebut tepatnya di Kelurahan Mamminasae, Kecamatan Paleteang, Pinrang, pada Selasa (23/1/2024), sekitar pukul 08.00 Wita.
Mendengar kabar tersebut, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulsel, Rusdi Masse (RMS) langsung memerintahkan timnya untuk turun membantu korban.
Baca Juga :
Di maan, Rusdi Masse melalui tim RMS Community Pinrang, gerak cepat membawa bantuan berupa paket sembako untuk korban kebakaran.

Tim RMS Community Pinrang Gerak Cepat Bantu Warga Korban Kebakaran di Kelurahan Mamminasae.
Ketua RMS Community Pinrang, Andi Basir mengatakan bahwa, mendengar kabar tersebut, pihaknya diperintahkan langsung untuk turun beri bantuan.
“Kami bersama teman langsung meninjau dan menjalurkan Bantuan untuk kebutuhan sehari,” terang Andi Basir.
Sementara itu, dari hasil tinjauang RMS Community Pinrang di lokasi, ada 2 (dua) rumah warga hangus dilalap si jago merah. Salah satu korban bernama Muh Said.
Komentar