Pedoman Rakyat, Gowa – Petahana Adnan Purichta Ichsan pada Pilkada Desember tahun ini kembali mendapatkan amunisi baru. Malam tadi, Adnan yang kembali berpasangan dengan Abd Rauf Mallagani Kr Kio akan diperkuat lagi satu partai yakni Partai Golkar.
Kepastian tersebut disampaikan langsung oleh Plt Ketua DPD I Golkar Sulsel Nurdin Halid usai melakukan rapat bersama di DPP Partai Golkar, Senin, (29/6/2020).
“Kabupaten Gowa, bapak Adnan Bupati dengan pasangannya telah ditetapkannya,” kata Nurdin Halid sambil membacakan hasil rapat tersebut.
Baca Juga :
Hampir semua partai di Kabupaten Gowa hanya mengarah ke pasangan Adnan-Kr Kio. Tersisa tinggal dua partai yang belum bersikap, yakni, Gerindra dan PKS. (zeg)
Komentar