H-1 PSU Palopo, Bawaslu Laksanakan Konsolidasi Sentra Gakkumdu, Bahas Tindak Pidana Pemilihan

Muh Saddam
Muh Saddam

Jumat, 23 Mei 2025 17:30

Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja.
Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja.

Pedomanrakyat.com, Palopo – Badan Pengawas Pemilihan Umum ( Bawaslu) Provinsi Sulawesi selatan melaksanakan konsolidasi Sentra Gakkumdu, di Kota Palopo, pada Jumat (23/5/2025)

Konsolidasi ini terkait penanganan temuan dan laporan dugaan tindak pidana pemilihan pada pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palopo Tahun 2024.

Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja, yang hadir pada kegiatan tersebut menekankan pentingnya dilaksanakan aktifitas pencegahan di masa-masa krusial menjelang PSU.

“Kita telah memasuki tahapan yang krusial oleh karena itu malam ini Bawaslu bersama jajaran Panwascam se Kota Palopo dan Sentra Gakkumdu harus melakukan patroli pengawasan untuk mencegah terjadinya pelanggaran pada PSU yang akan dilaksanakan besok.” Ujar Rahmat Bagja.

Lebih lanjut, Rahmat Bagja berpesan agar jajaran penyelenggara di Kota Palopo bisa mengambil pelajaran dari kejadian di Pemilhan Kabupaten Barito Utara.

“Saya berharap kejadian di Barito Utara tidak terjadi di Kota Palopo, oleh karena itu malam ini hingga perhitungan suara besok kita melakukan patroli pengawasan”. Tambahnya

Mardiana Rusli selaku Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi selatan pada kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi kepada ketua Bawaslu RI telah menyempatkan hadir pada kegiatan ini.

Ia menjelaskan kegiatan hari ini untuk memperkuat komitmen, sinergitas dalam menghadapi Pemungutan suara ulang walikota dan Wakil walikota Palopo

“Semoga Pemungutan suara ulang yang akan dilaksanakan besok 24 Mei 2025 di Kota Palopo dapat berjalan dengan baik agar tidak terjadi PSU lagi.” ungkapnya.

Adapun peserta pada kegiatan tersebut anggota sentra Gakkumdu Provinsi Sulawesi Selatan dan anggota sentra Gakkumdu Bawaslu Kota Palopo.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah03 November 2025 22:29
Bupati Irwan: Sinergi Antarinstansi Jadi Fondasi Pembangunan Berkeadilan di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos, menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor dalam memperkuat pembangunan ...
Metro03 November 2025 21:27
Pemprov Sulsel–Pelindo Kolaborasi Perkuat Jalur Ekspor Tanpa Transit Pulau Jawa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Region...
Metro03 November 2025 20:26
Wali Kota Munafri Pimpin Langsung Upaya Mediasi Polemik Pasar Pannampu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin kembali menunjukkan komitmennya dalam m...
Metro03 November 2025 19:31
Waka DPRD Sulsel Yasir Apresiasi Penurunan Harga Pupuk Subsidi 20% , Angin Segar untuk Petani
Pedomanrakyat.com, Bone – Kabar baik datang untuk para petani di Kabupaten Bone! Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Yasir Machmud memberikan apr...