Hadir di Musda, Ketum Amran Sulaiman Bahagia Lihat Rudianto Lallo Terpilih Secara Aklamasi di Musda IKA Unhas Makassar

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 03 September 2022 21:01

Ketua Umum IkA Unhas, Andi Amran Sulaiman Menyerahkan Bendera Petaka Kepada Ketua Ika Unhas Makassar terpilih, Rudianto Lallo
Ketua Umum IkA Unhas, Andi Amran Sulaiman Menyerahkan Bendera Petaka Kepada Ketua Ika Unhas Makassar terpilih, Rudianto Lallo

Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Kota Makassar, Rudianto Lallo, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua IKA Unhas Kota Makassar. Ketua Umum IKA Unhas, Amran Sulaiman hadir langsung dalam Musda yang digelar di Pantai Samalona itu.

Ekspresi bahagia tak bisa disembunyikan mantan Menteri Pertanian itu saat datang di lokasi Musda tersebut. Begitupun saat sambutan, wajahnya riang gembira. Sesekali ia memuji dan bercandai Rudianto Lallo yang mendapat amanah baru sebagai Ketua IKA Unhas Kota Makassar.

“Sebenarnya ada acara di kantor, kami tinggalkan demi Ketua IKA Sulawesi Selatan (Danny Pomanto) dan Ketua IKA Makassar (Rudianto Lallo),” kata Amran Sulaiman mengawali sambutannya disambut tepuk tangan.

Amran Sulaiman tidak datang sendiri. Ia bersama Sekjen IKA Unhas Prof Yusran dan Ketua IKA Unhas Sulsel, Moh Ramdhan Pomanto, beserta rombongan.

Dikatakan, Amran Sulaiman, apa yang dilakukan sebelumnya oleh inisiator dari anak muda alumni Unhas menggelar Musda Makassar patut diapresiasi.

“Kita lihat semangat ber-IKA, hari ini sudah 14 wilayah yang terbentuk. Ini luar biasa semangat ber-IKA kita. Nah ini ada spirit baru dari timur Indonesia,” tambah Amran Sulaiman.

Sekadar tahu, Pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) I (pertama) Ikatan Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, suksek digelar tim inisiator dan Panitia pelaksana.

Di mana, hasil Musda I Ika Unhas yang berlangsung di Pulau Samalona, Makassar ini. Menetapkan Rudianto Lallo sebagai Ketua IKA UNHAS Makassar Periode 2022-2026.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro18 Oktober 2024 23:01
Pemprov Sudah Tuntas Laksanakan Rekomendasi BKN, Soal Mutasi Pejabat
Pedomanrakyat.com, Makassar — Pemerintah Provinsi Sulsel dalam hal ini Badan Kepegawaian Daerah (BKD) telah melaksanakan sepenuhnya rekomendasi Bada...
Politik18 Oktober 2024 21:01
Dukung Seto-Rezki, Warga Kecamatan Makassar Kompak Suarakan Perubahan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Suasana penuh antusiasme terlihat di Kecamatan Makassar ketika ratusan warga menghadiri kampanye dialogis calon Wa...
Daerah18 Oktober 2024 20:33
Di Hadapan Warga Bukit Indah, Tasming-Hermanto Siap Wujudkan 18 Program Unggulan untuk Kemajuan Kota Parepare
Pedomanrakyat.com, Parepare – Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare, Tasming Hamid dan Hermanto (TSM-MO), kembali menun...
Politik18 Oktober 2024 19:12
Ingin Program Sehati Terealisasi, Rezki Lutfi Ajak Masyarakat Datang ke TPS Pilih Nomor 2
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi, tak henti-hentinya menyapa masyarakat dari lorong ke lorong ...