Hadiri Rakor Dewan Pendidikan, Plt Kadisdik: 9.602 Alumni SD Tidak Bisa Ditampung di SMP

Editor
Editor

Sabtu, 13 Juni 2020 19:39

Hadiri Rakor Dewan Pendidikan, Plt Kadisdik: 9.602 Alumni SD Tidak Bisa Ditampung di SMP

Pedoman Rakyat, Makassar Pelaksana Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Hj Amaliah Malik memaparkan kondisi pendidikan di depan anggota Dewan Pendidikan Kota Makassar dalam rapat koordinasi yang berlangsung di Ruang Anggaran DPRD Makassar, Sabtu (13/6/2020).

Rakor dipimpin langsung Ketua Dewan Pendidikan Kota Makassar, Rudianto Lallo.

Amaliah mengatakan, ketersediaan ruang belajar masih menjadi persoalan dalam pelaksanaan pendidikan di Makassar. Ruang belajar yang tersedia di SMP negeri tidak bisa mencakup semua tamatan sekolah dasar.

“Ada 9.602 alumni SD yang tidak bisa ditampung di SMP negeri,” kata Amalia.

Selain ketersediaan ruang kelas, pelaksana tugas kepala Dinas Pendidikan Makassar juga melaporkan rencana pendaftaran peserta didik baru dan pengembangan ruang belajar.

Ketua Dewan Pendidikan Kota Makassar, Rudianto Lallo mengapresiasi kehadiran plt kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar dalam rapat koordinasi ini.

Dia mengatakan, sinergi antara Dinas Pendidikan dan Dewan Pendidikan Kota Makassar harus terus ditingkatkan dalam upaya mendorong kualitas pendidikan di Makassar.

Rpat koordinasi dihadiri seluruh pengurus dan anggota Dewan Pendidikan Kota Makassar. Sejumlah kepala bidang Dinas Pendidikan Makassar juga hadir dalam forum ini.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro27 Juli 2024 00:45
Dj Asal Makassar Maya Yulanda Tutup Kemeriahan Panggung Utama F8 Makassar di Malam Kedua
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dj cantik asal Makassar Maya Yulanda berhasil mengguncang Panggung Utama F8 Makassar di Tugu MNEK, Jumat (26/7/202...
Metro27 Juli 2024 00:40
Kreativitas Pelajar dengan Panggung Fashion Show di F8
Pedomanrakyat.com, Makassar- Makassar International Eight Festival & Forum (F8) memberi panggung bagi siswa-siswi SMK Kota Makassar untuk memamerk...
Metro27 Juli 2024 00:37
F8 Makassar Gelar Nobar Trailer ‘Uang Panai 2’ Bareng Para Pemeran Utama
Pedomanrakyat.com, Makassar- Para pemeran utama film bioskop ‘Uang Panai 2’ hadir di Festival Film F8 Makassar untuk peluncuran resmi film...
Metro27 Juli 2024 00:34
Hivi! Ajak Penonton F8 Berani Apresiasi Segala Hal
Pedomanrakyat.com, Makassar – Gelaran Makassar F8 tahun ini semakin meriah dengan hadirnya Hivi! sebagai bintang tamu utama di panggung konser...