Hakim Tinggi Asal Jakarta Ditemukan Meninggal Dalam Kamar Kos di Makassar

Jennaroka
Jennaroka

Jumat, 13 Agustus 2021 16:33

Hakim Tinggi Asal Jakarta Ditemukan Meninggal Dalam Kamar Kos di Makassar

Pedoman Rakyat, Makassar – Seorang hakim tinggi Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) Kota Makassar ditemukan meninggal dunia di dalam kamar kosnya di Jalan Bumi Karsa, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Sulsel, pada Jumat (13/8/2021) siang.

Pria itu diketahui bernama H Satibi Hidayat Umar (63). Ia ditemukan pertama kali oleh securiti kos saat hendak dibawakan makanan. Sebelumnya diketahui almarhum pulang sehabis main volly.

“Betul kita ditemukan sekitar pukul 10:00 Wita, dan sudah dievakuasi ke RS Bhayangkara Makassar untuk diperiksa lebih lanjut,” kata Kasi Humas Polsek Panakkukang, Bripka Ahmad Halim.

Satibi sendiri diketahui berdomisili di Jakarta. Saat ini bertugas di Makassar sejak tiga tahun terakhir, dan tinggal di rumah kos di Jalan Bumi Karsa, Kelurahan Masale, Kecamatan Panakukang, Makassar, Sulsel.

Polisi pun kini mendalami penyebab kematian hakim tinggi tersebut. Kamarnya pun dipasangi garis polisi.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 April 2025 23:35
Sekda Pinrang Bersama Sri Widiyati Irwan Pimpin Rakor Persiapan Penilaian Kabupaten/Kota Sehat 2025
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang A. Calo Kerrang yang juga merupakan Ketua Pembina Forum Kabupaten Sehat, bersam...
Berita21 April 2025 23:10
LAZ Hadji Kalla Tuntaskan Program Rumah Dhuafa di Gowa dan Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Lembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla melalui Bidang Islamic Care telah menuntaskan program Bedah Rumah Dhuafa untuk me...
Metro21 April 2025 22:34
Munafri Arifuddin Tunjuk Lima Plt Dirut Perusda, Ada Nama Mantan Wakil Ketua DPRD Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, akhirnya mengumumkan nama-nama yang ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) ...
Metro21 April 2025 22:06
Andi Tenri Uji Nilai Hari Kartini Sebagai Momentum Perayaan Perjuangan Perempuan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Tenri Uji Idris, memaknai Hari Kartini sebagai bentuk perjuangan para perempuan d...