Hari Kedua Makassar F8, Danny Pomanto Kunjungi Stand Fine Art dan Fauna

Nhico
Nhico

Kamis, 08 September 2022 22:25

Hari Kedua Makassar F8, Danny Pomanto Kunjungi Stand Fine Art dan Fauna

Pedomanrakyat.com, Makassar – Event Makassar F8 menyuguhkan berbagai pertunjukan yang terangkum dalam akronim seperti Film, Food and Fruit, Fashion, Fiction Writers and Font, Fine Arts, Folk, Fusion Music, Flora and Fauna yang dihadirkan dari tanggal 7-11 September 2022 di Anjungan Pantai Losari Makassar.

Di hari kedua perayaan event tersebut, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan “Danny” Pomanto kembali mengunjungi lokasi acara dan melihat jalannya event akbar yang masuk dalam 10 besar KEN 2022 Kemenparekraf ini.

Stand yang dikunjunginya yakni Fine Arts dan juga Fauna. Di stand Fine Arts, Danny berkesempatan membuka acara para seniman handal yang ada di kota Makassar dan melihat hasil karyanya yang telah berjejer rapi baik di dalam maupun luar gedung pertunjukan.

“Inilah hasil karya luar biasa para seniman profesional yang ada di Kota Makassar. Semua menyatu memeriahkan Makassar F8. Tiap tahun juga memberikan sumbangsihnya dalam mengedukasi juga memberikan warna untuk masyarakat,” ungkap Danny.

Tak hanya di stand Fine Arts, Wali Kota Makassar ini juga mengunjungi stand Fauna dimana Komunitas Kicau Burung sedang memperlihatkan bagaimana merdunya kicauan burung untuk masing-masing spesies yang dihadirkan.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik18 Oktober 2024 21:01
Dukung Seto-Rezki, Warga Kecamatan Makassar Kompak Suarakan Perubahan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Suasana penuh antusiasme terlihat di Kecamatan Makassar ketika ratusan warga menghadiri kampanye dialogis calon Wa...
Daerah18 Oktober 2024 20:33
Di Hadapan Warga Bukit Indah, Tasming-Hermanto Siap Wujudkan 18 Program Unggulan untuk Kemajuan Kota Parepare
Pedomanrakyat.com, Parepare – Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare, Tasming Hamid dan Hermanto (TSM-MO), kembali menun...
Politik18 Oktober 2024 19:12
Ingin Program Sehati Terealisasi, Rezki Lutfi Ajak Masyarakat Datang ke TPS Pilih Nomor 2
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi, tak henti-hentinya menyapa masyarakat dari lorong ke lorong ...
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...