Pemprov Sulsel

Hari Pertama Berkantor Pasca Libur Lebaran, Plt Gubernur Sapa Walikota dan Bupati se Sulsel

Jennaroka
Jennaroka

Senin, 17 Mei 2021 15:06

Hari Pertama Berkantor Pasca Libur Lebaran, Plt Gubernur Sapa Walikota dan Bupati se Sulsel

Pedoman Rakyat, MakassarPlt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, menggelar silaturahim virtual bersama seluruh kepala daerah se Sulsel, Senin (17/5/2021). Ini adalah silaturahmi virtual yang digelar Sudirman, di hari pertama berkantor pasca libur lebaran Idul Fitri 1442 H.

Pada silaturahmi tersebut, Sudirman memberi sejumlah arahan. Terutama terkait penanganan Covid-19 di daerah-daerah. Di awal sambutannya, Sudirman menyampaikan apresiasi seluruh Kepala Daerah beserta jajaran.

Yang telah melaksanakan intstruksi Pemerintah Povinsi Sulawesi Selatan secara baik dalam penanganan covid-19 pada momen lebaran Idul Fitri tahun 2021.

“Ini bukti solidaritas sehingga angka kasus Covid-19 dapat kita kendalikan. Namun kita tidak boleh lengah, terus menegakkan protokol kesehatan dan optimisi bahwa kondisi ke depan akan jauh lebih baik,” ungkapnya.

Dalam arahannya juga, meski saat ini masih situasi pandemi Covid-19, Plt Gubernur Sulsel itu meminta seluruh kepala daerah agar melanjutkan program-program pembangunan di Sulsel, sesuai visi dan misi 2018-2023 Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel. Silaturahim dan arahan juga diikuti seluruh DPRD dan Forkopimda.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...