Hasil Jobfit Pemkot Makassar Sudah di Tangan Pansel, Diumumkan Jumat Pekan Ini

Jennaroka
Jennaroka

Selasa, 25 Mei 2021 20:37

Hasil Jobfit Pemkot Makassar Sudah di Tangan Pansel, Diumumkan Jumat Pekan Ini

Pedoman Rakyat, Makassar – Tahap Pelaksanaan uji kompetensi kesesuaian jabatan (Job Fit) di lingkup Pemkot Makassar sebentar lagi rampung.

Saat ini diketahui masih ada dua pejabat yang belum mengikuti seleksi karena masih menunggu rekomendasi dari KASN. Kedua pejabat tersebut yakni, Kadis PTSP, Andi Bukti Djufrie dan Plt Asisten II, Sittiara Kinnang.

Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Makassar, Siswanta Attas mengatakan, Panitia Seleksi (Pansel) masih menunggu kedua pejabat tersebut melakukan job fit, setelah itu hasilnya akan diumumkan bersamaan.

“Kenapa belum dikeluarkan hasilnya, karena ada dua orang yang belum job fit. Sementara KASN minta untuk dikukuhkan dulu jabatannya baru Job fit. Makanya sepakat tim Pansel belum mengeluarkan hasil job fit untuk 17 orang ini. Nanti sudah dikukuhkan dua orang ini baru dikeluarkan hasilnya,” kata Siswanta Attas, Selasa (25/5/2021).

Diketahui saat ini memang hasil ke 17 peserta Job fit, sudah dipegang oleh tim Panitia seleksi (Pansel). Namun belum disetorkan kepada pihak Pemerintah Kota Makassar.

“Sekarang hasil job fit dipegang masing-masing pansel. Tidak disetor kepada kami karena itu menjaga kerahasiaan job fit yang hari Sabtu kita laksanakan,” ungkapnya.

Sementara itu, menurut informasi, nanti pada Jumat mendatang uji kompetensi kesesuaian jabatan (Job Fit) ini akan diumumkan oleh Walikota Makassar Danny Pomanto.

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...