Hasil Jobfit Pemkot Makassar Sudah di Tangan Pansel, Diumumkan Jumat Pekan Ini

Jennaroka
Jennaroka

Selasa, 25 Mei 2021 20:37

Hasil Jobfit Pemkot Makassar Sudah di Tangan Pansel, Diumumkan Jumat Pekan Ini

Pedoman Rakyat, Makassar – Tahap Pelaksanaan uji kompetensi kesesuaian jabatan (Job Fit) di lingkup Pemkot Makassar sebentar lagi rampung.

Saat ini diketahui masih ada dua pejabat yang belum mengikuti seleksi karena masih menunggu rekomendasi dari KASN. Kedua pejabat tersebut yakni, Kadis PTSP, Andi Bukti Djufrie dan Plt Asisten II, Sittiara Kinnang.

Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Makassar, Siswanta Attas mengatakan, Panitia Seleksi (Pansel) masih menunggu kedua pejabat tersebut melakukan job fit, setelah itu hasilnya akan diumumkan bersamaan.

“Kenapa belum dikeluarkan hasilnya, karena ada dua orang yang belum job fit. Sementara KASN minta untuk dikukuhkan dulu jabatannya baru Job fit. Makanya sepakat tim Pansel belum mengeluarkan hasil job fit untuk 17 orang ini. Nanti sudah dikukuhkan dua orang ini baru dikeluarkan hasilnya,” kata Siswanta Attas, Selasa (25/5/2021).

Diketahui saat ini memang hasil ke 17 peserta Job fit, sudah dipegang oleh tim Panitia seleksi (Pansel). Namun belum disetorkan kepada pihak Pemerintah Kota Makassar.

“Sekarang hasil job fit dipegang masing-masing pansel. Tidak disetor kepada kami karena itu menjaga kerahasiaan job fit yang hari Sabtu kita laksanakan,” ungkapnya.

Sementara itu, menurut informasi, nanti pada Jumat mendatang uji kompetensi kesesuaian jabatan (Job Fit) ini akan diumumkan oleh Walikota Makassar Danny Pomanto.

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...