Pedomanrakyat.com, Enrekang – Partai NasDem Telah menetapkan pasangan Yusuf Ritangnga dan Andi Tenri Liwang La Tinro sebagai pasangan Calon Bupati (Cabup) dan Wakil Bupati (Wabup) di Pilkada Enrekang 2024.
Keputusan Pencalonan Yusuf Ritangnga dan Andi Tenri Liwang La Tinro sebagai pasangan Cabup dan Wabup di Pilkada Enrekang 2024, berdasarkan rapat pleno yang dilaksanakan DPD NasDem Enrekang, Senin, 20 Mei 2024.
“Iya, Hasil Pleno sudah keluar. pasangan Yusuf Ritangnga dan Andi Tenri Liwang La Tinro akan berpasangan di Pilkada Enrekang,” kata Ketua DPD NasDem Enrekang, Asman, Senin, 20 Mei 2024.
Baca Juga :
- Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
- Rusdi Masse ‘Turun Gunung’ Kampanyekan Ucu-Iwan di Pilkada: Jangan Panik Teman, Kami hanya Mau Warga Enrekang Sejahtera!
- Video Pasangan Mitra – Mahmuddin Beredar Bagi Bagi Sembako, Mana Tindakan Bawaslu Enrekang
Asman menyebut, Yusuf Ritangnga dan Andi Tenri Liwang merupakan pasangan yang ideal untuk memenangkan Pilkada Enrekang nanti. Kata dia, kedua tokoh pemuda tersebut memiliki basis suara yang kuat.
Dia mengutarakan, pasangan tersebut juga memiliki visi-misi yang jelas untuk membawa kesejahteraan bagi masyarakat Enrekang.
“Pasangan ini menurut saya adalah pasangan yang visioner dan akan mensejahterakan masyarakat Enrekang. Pastinya, sebelum kami usung kami minta pertimbangan ke DPW NasDem Sulsel, Alhamdulillah kaka ketua RMS (Rusdi Masse) juga menyetujui,” ucap mantan Wakil Bupati Enrekang tersebut.
NasDem Enrekang keluar sebagai pemenang di pileg lalu, dengan mengumpulkan 9 kursi di DPRD Enrekang. NasDem juga bisa mengusung calon sendiri di Pilkada Enrekang dengan syarat minimal 6 kursi.
Sementara, bakal calon Bupati Enrekang, Yusuf Ritangnga, mengaku sangat bangga dan berterima kasih atas kepercayaan partai terhadap dirinya bertarung di Pilkada bersama Andi Tenri Liwang.
Komentar