Pedoman Rakyat, Makassar – Kegiatan sosial gencar dilakukan salah seorang elite BPD HIPMI Sulsel Irma Trisnawati Anwar. Salah satunya kegiatan berbagi santunan ke panti asuhan yang ada di Kota Makassar.
Irma, begitu sapaan dekatnya diketahui sekarang ini adalah Wakil Bendahara BPD Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulsel.
Irma bersama sejumlah rekannya mengunjungi panti asuhan yang berada di Rajawali, Makassar.
Baca Juga :
Suasana keakraban dan kekeluargaan sangat terlihat antara Irma dengan para anak di panti asuhan tersebut.
“Sudah sepatutnya kita saling berbagi. Semoga ini bisa meringankan sedikit beban di tengah pandemi,” kata Irma mengawali bicaranya kepada pengelolah panti asuhan bernama Fatimah.
Menurut Irma, pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia menjadi keprihatinan semua lapisan masyarakat. “Di tengah kesulitan yang dialami, ada banyak tangan yang bahu-membahu untuk membantu sesama yang membutuhkan,” sambung Irma.
Anak-anak yang di panti asuhan juga terlihat sangat begitu bahagia saat didatangi politisi dari Partai NasDem tersebut. Sebab, Irma sesekali menghibur dan menyemangati para anak di panti asuhan itu.
Komentar