Indonesia Jadi Cemoohan karena Terkatung-katungnya RUU PPRT

Nhico
Nhico

Selasa, 09 April 2024 11:03

Willy Aditya.(F-INT)
Willy Aditya.(F-INT)
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI, Willy Aditya, terus mendesak agar RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga (PPRT) segera disahkan menjadi UU.
Terkatung-katungnya bakal beleid ini membuat Indonesia dicemooh negara asing penerima pekerja migran Indonesia (PMI) yang bermasalah.

“Selama ini kita jadi bahan cemoohan dari negara-negara lain. Karena di dalam negeri saja tidak punya undang-undang untuk domestic workers, jadi kenapa harus memaksa mereka (penyelesaian masalah PMI)?” ujar Willy di Jakarta, Selasa (2/4).

Menurut Willy, RUU PPRT mendesak untuk segera disahkan sebab menjadi dasar permulaan yang baik dalam melindungi hak pekerja domestik di dalam negeri.

Jika dapat diimplementasikan, lanjutnya, itu bisa mendorong perlindungan lebih maksimal bagi PMI sektor domestik di luar negeri. Willy mengakui RUU itu urgen untuk melindungi PRT, tetapi masih terkendala oleh pimpinan DPR.

“Sejatinya rancangan undang-undang ini tidak hanya melindungi PRT, tapi juga pemberi kerja. Belum adanya ketetapan waktu pengesahan membuat masyarakat harus mendorong RUU ini khususnya kepada pimpinan DPR,” jelas legislator Partai NasDem itu.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro23 April 2025 16:09
Dibawah Kepemimpinan Andi Sudirman, Pemprov Sulsel Perkuat Layanan Kesehatan dengan RS Berkualitas di Gowa dan Luwu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) tengah menyiapkan pembangunan dua rumah sakit provinsi, sala...
Ekonomi23 April 2025 15:33
Hadiri Gerakan Menanam Padi, Wali Kota Munafri Tekankan Dukungan Swasembada Pangan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menghadiri Gerakan Tanam Padi Secara Serentak secara virtual dengan Presiden Re...
Metro23 April 2025 15:26
Wawali Aliyah Dampingi Menteri Ekonomi Kreatif di Acara Creators Lab Emak-Emak Matic
Pedomanrakyat.com, Makassar — Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Teuku Riefky H...
Metro23 April 2025 15:22
Plt Ketua Dewas Andi Zulkifly Minta Kinerja Pegawai PDAM Makassar Ditingkatkan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Dewan Pengawas (Dewas) Andi Zulkifly Nanda bergerak cepat menindaklanjuti arahan Wali ...