Infeksi Virus Korona Tembus 1 Juta Orang

Editor
Editor

Jumat, 03 April 2020 06:14

int
int

Pedoman Rakyat, Jakarta – Hanya dalam kurung waktu tiga bulan, Virus Korona (Covid-19) saat ini sudah menginfeksi lebih dari 1 juta orang di 181 negara di dunia, atau 1.002.159 orang per 3 April 2020.

Bahkan, sebanyak 51.485 orang yang terjangkit Covid-19 berakhir dengan kematian. Infeksi terbanyak virus yang berasal dari Kota Wuhan, China tersebut terjadi di Amerika Serikat (AS) dengan jumlah 236.339 kasus dan lebih 5.000 kematian, serta merupakan negara dengan tingkat penyebaran paling tinggi di dunia.

Sementara Italia, merupakan negara yang paling terpukul oleh wabah, tercatat ada 115.242 kasus dengan 13.915 kematian, ini membuat Italia sebagai negara dengan tingkat kematian paling tinggi, bahkan melebihi tingkat kematian di China sebagai tempat awal virus yang hanya 3.199 kasus. 

Kasus terbanyak lain dicatat oleh Spanyol. Jumlah kasus infeksi virus corona di Negeri Matador tersebut tercatat 110.238 dengan 10.003 kematian

Untuk di Indonesia, berdasarkan data Kementerian Kesehatan, jumlah kasus orang positif covid-19 mencapai 1.790, dimana 170 orang meninggal dunia. (CNNIndonesia).

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 17:13
Kampanye Akbar Andalan Hati, Tegaskan Rekam Jejak Nyata untuk Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Ha...
Artikel23 November 2024 14:55
Hujan Tak Jadi Penghalang, Pendukung Andalan Hati Tumpah Ruah di Kampanye Akbar Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pendukung, relawan, dan simpatisan memadati lokasi kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulse...
Metro23 November 2024 14:10
Ketua Fraksi NasDem Ari Ashari Ngamuk saat Rapat Banggar: Pemkot Harus Ambil Alih Fasum-Fasos di Tanjung Bunga
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua fraksi NasDem yang juga ketua komisi D Ari Ashari Ilham mengamuk saat rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Ko...
Metro23 November 2024 13:29
Legislator NasDem H Muhammad Gelar Pengawasan APBD Sulsel 2024
Pedomanrakyat.com, Bone – Anggota DPRD Sulawesi Selatan dari fraksi NasDem, H. Muhammad menggelar pengawasan APBD Sulsel tahun 2024. Dalam kegia...