Ini Titik Banjir dan Macet di Makassar dan Gowa

Jennaroka
Jennaroka

Rabu, 10 Maret 2021 13:17

Macet dan banjir di Jalan AP Pettarani, Makassar, Rabu (10/3/2021).
Macet dan banjir di Jalan AP Pettarani, Makassar, Rabu (10/3/2021).

Pedoman Rakyat, Makassar – Hujan dengan intensitas lebat mengguyur Kota Makassar dan Kabupaten Gowa, sejak malam tadi. Mengakibatkan banjir dan kemacetan lalulintas. Di Jalan AP Pettarani, Makassar, misalnya, Rabu (10/3/2021).

Genangan dan macet terpantau cukup parah. Kondisi yang sama juga terlihat di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar. Banjir terpantau setinggi lutut orang dewasa, tepat di depan Kantor Gubernur Sulsel hingga depan Mal Nipah. Macet sudah pasti.

Macet di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Rabu (10/3/2021). (foto: twitter diskominfo makassar)

Untuk wilayah Gowa, banjir dan macet cukup parah di Jalan Tun Abdurazak. Tepatnya di ruas jalan menuju Kampus UIN Samata. Banjir menggenangi jalan hingga setengah ban roda dua dan empat. Kondisi diperparah dengan jalan yang rusak dan berlubang.

macet di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Rabu (10/3/2021).

Sementara itu di perbatasan Gowa-Makassar tepatnya di Jalan Sultan Hasanuddin, situasi lalulintas terpantau cukup lancar. Meski ada genangan air. Pengendara diimbau untuk tetap berhati-hati.

Pantauan lalulintas di perbatasan Makassar-Gowa, Jalan Sultan Hasanuddin-Jalan Sultan Alauddin, Rabu (10/3/2021).

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Metro21 April 2025 10:24
Bupati Bone Andi Asman Sidak Puskesmas Kajuara
Pedomanrakyat.com, Bone – Bupati Bone Andi Asman Sulaiman melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Puskesmas Kecamatan Kajuara mendadak berubah, M...
Metro21 April 2025 10:23
Peringatan Hari Kartini: Pemprov Sulsel Teguhkan Peran Perempuan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Aparatur sipil negara (ASN) perempuan di lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mengikuti Apel Peringatan Ha...
Daerah21 April 2025 09:52
Pulau Terluar Kabupaten Takalar Kepulauan Tanakeke Nikmati Akses Internet
Pedomanrakyat.com, Takalar – Pulau Satangnga, Desa Mattirobaji yang merupakan wilayah terluar dan terpencil dari Kecamatan Kepulauan Tanakeke Ka...
Metro21 April 2025 09:41
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Hadiri Syukuran dan Silaturahmi IKKB Sibolata
Pedomanrakyat.com, Parepare – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid menghadiri acara syukuran sekaligus silaturahmi yang digelar oleh Ikatan Kerukun...