Iran Uji Coba Rudal, Diarahkan ke Samudera Hindia

Editor
Editor

Minggu, 17 Januari 2021 16:38

Iran Uji Coba Rudal, Diarahkan ke Samudera Hindia

Pedoman Rakyat – Korps Garda Revolusi Iran menguji coba rudal balistik yang diarahkan pada di arah Samudera Hindia dalam sebuah latihan militer.

Tembakan dilakukan saat mereka menyelesaikan latihan dua hari, seperti dilaporkan situs resmi mereka yang dikutip dari CNNIndonesia dari AFP.

Rudal dari “berbagai kelas” menargetkan “kapal perang musuh dan menghancurkannya dari jarak 1.800 kilometer (1.125 mil),” menurut situs Sepahnews, Sabtu (16/1).

Rudal itu ditembakkan dari Iran tengah ke sasaran yang terletak di utara Samudra Hindia, lanjut Garda itu.

Sebuah video yang dirilis oleh televisi pemerintah menunjukkan dua rudal diluncurkan dan menyasar target di laut.

Kepala staf angkatan bersenjata Iran Mayjen Mohammad Bagheri hadir pada hari kedua latihan.

Ia mengawasi latihan bersama dengan kepala Pengawal Mayor Jenderal Hossein Salami dan komandan kedirgantaraan Brigadir Jenderal Amirali Hajizadeh.

“Salah satu tujuan utama kami dalam kebijakan dan strategi pertahanan adalah dapat menargetkan kapal musuh, termasuk kapal induk dan kapal perang, dengan menggunakan rudal balistik jarak jauh,” kata Salami.

Bagheri mengatakan peluncuran itu menunjukkan Iran siap untuk menanggapi setiap “niat buruk” oleh musuh-musuhnya. Ia pun memperingatkan bahwa dalam kasus-kasus seperti itu, “mereka akan menjadi sasaran dan dihancurkan oleh rudal kami”. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Hiburan16 April 2025 10:28
Mantan Artis Drama Kolosal Sekar Arum Ngaku Pakai Duit Palsu Rp 10 Juta Nyumbang di Kotak Amal Istiqlal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polisi mengungkap mantan artis drama kolosal, Sekar Arum Widara, sempat beberapa kali menggunakan uang palsu sebelu...
Daerah16 April 2025 10:18
Sekda Lutim Bahri Suli Terima Audiens LPPM Unhas, Dorong Program Sejalan Visi Bupati
Pedomanrakyat.com, Lutim – Sekretaris Daerah Luwu Timur, H. Bahri Suli menerima kunjungan audiens perwakilan Lembaga Penelitian dan Pengabdian K...
Metro16 April 2025 09:49
Dukung Digitalisasi Layanan, Wawali Parepare Hermanto Studi Banding ke Perumda Parkir Makassar
Pedomanrakyat.com, Parepare — Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, melakukan kunjungan kerja ke kantor Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir Makass...
Metro16 April 2025 09:43
Sekda Jufri Rahman Ikuti Virtual Entry Meeting Pemeriksaan LKPD oleh BPK RI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pe...