Irjen Kementan Gelorakan Jaga Pangan bersama Kelompok Tani di Daerah Perbatasan

Nhico
Nhico

Kamis, 24 Agustus 2023 18:51

Irjen Kementan Gelorakan Jaga Pangan bersama Kelompok Tani di Daerah Perbatasan
Ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan untuk memperingati HUT GPIB ke 75 tahun.
Gerakan Tanam Pohon dilakukan bersama dengan sejumlah para tokoh agama, masyarakat, dan aktivis lingkungan hidup sebagai salah satu pelestarian lingkungan hidup selain itu sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan ditengah kondisi krisis pangan melanda dunia akibat badai el nino.
“Untuk mewujudkan ketahanan pangan, Kementerian Pertanian tidak dapat bekerja sendiri, peran semua pihak sangat dibutuhkan salah satunya peran kelompok tani-kelompok tani, yang merupakan garda terdepan dalam pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat Indonesia, ujar Jan Maringka
“Dengan melibatkan seluruh pihak serta memberikan dukungan serta semangat kepada kelompok tani-kelompok tani di derah perbatasan khususnya di Sambas, diharapkan ketahanan pangan di daerah daerah perbatasan dapat terpenuhi ,” tambahnya lagi.
Pada kesempatan ini Jan Maringka memberikan bantuan bibit buah alpukat, bibit kelapa serta pupuk kepada sejumlah kelompok tani binaan GPIB Singkawang di Desa Madak, Kecamatan Subah, Kabupaten Sambas.
“Dirinya berharap dengan bantuan bibit ini dapat mendorong para kelompok tani untuk meningkatkan komoditas sektor pertanian di daerah perbatasan yang pada akhirnya dapat memberikan kontribusi pada ketersediaan pangan nasional”.
Berbagai tantangan pertanian saat ini antara lain kurangnya minat generasi muda terhadap sektor pertanian. Karena itu, diharapkan muncul generasi milenial dari kelompok-kelompok tani yang berasal dari daerah perbatasan yang mampu berkiprah di sektor pertanian yang dapat menciptakan peluang bisnis baru dan bermanfaat bagi masyarakat di lingkungan sekitarnya sekaligus ditingkat nasional.
Jaga pangan sekarang Sejahtera dimasa yang akan datang

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional21 November 2024 23:38
Daftar Lengkap 5 Pimpinan KPK dan Dewas Terpilih Periode 2024-2029
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Usai merampungkan uji kelayanan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon pimpinan (capim) dan calon anggo...
Politik21 November 2024 22:54
Pakai Baret Oranye, Anies Hadir di Apel Siaga Pramono-Rano, Acungkan 3 Jari-Beri 3 Pesan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, hadir dalam kampanye cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno...
International21 November 2024 22:43
Pengadilan Kriminal Internasional Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Yoav Gallant!
Pedomanrakyat.com, Israel – Pengadilan Kriminal Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan un...
Nasional21 November 2024 22:18
Gugatan Perdata Rp 5 Triliun, Jokowi Tunjuk Kuasa Hukum untuk Lawan Kubu Rizieq Shihab
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo atau Jokowi resmi menunjuk tim kuasa hukum yang mewakili dirinya dalam persidangan ...