Pedomanrakyat.com, Israel – PBB mengumumkan bahwa pasukan pertahanan Israel (IDF) telah dimasukkan ke dalam daftar catatan hitam atas pelanggaran terhadap anak-anak.
PBB terpaksa mengumumkannya karena kecewa terhadap Israel yang membocorkan panggilan dari PBB.
Juru bicara Sekjen PBB, Stephane Dujarric, mengatakan Israel sudah diberi tahu mengenai hal tersebut dalam laporan tahunan terkait anak-anak dalam konflik bersenjata. Laporan itu akan dikirim ke Dewan Keamanan pada Jumat depan.
Dujarric menambahkan kepala misi Israel juga dipanggil oleh kepala staf Sekjen PBB perihal daftar tersebut.
“Ini dilakukan untuk memberikan peringatan bagi negara-negara dan menghindari kebocoran,” ucap Dujarric seperti dikutip dari CNN.
Komentar