Jaga Ketertiban Tata Ruang, Bapenda Makassar Tertibkan Reklame

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 17 September 2024 21:53

Jaga Ketertiban Tata Ruang, Bapenda Makassar Tertibkan Reklame

Pedomanrakyat.com, Makassar – Selasa, 17 September 2024. Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar, Firman Hamid Pagarra menginstruksikan seluruh pegawainya untuk menertibkan reklame secara serentak di berbagai wilayah di kota Makassar.

Kegiatan penertiban ini diawali dengan apel gabungan di halaman kantor Bapenda Makassar, setelah pelaksanaan upacara Hari Kedisiplinan Nasional. Pegawai yang diturun dilengkapi atribut Bapenda Makassar.

Menurut Firman Pagarra, penertiban ini dilakukan dalam rangka menegakkan aturan. Juga untuk menjaga ketertiban tata ruang kota Makassar.

“Pegawai yang ditugaskan bergerak di berbagai titik strategis di Makassar, memastikan reklame yang tidak sesuai peraturan segera ditertibkan,” ucapnya.

Firman Pagarra juga meminta kepada masyarakat atau pelaku usaha untuk lebih meningkatkan kesadaran dalam memahami aturan pemasangan reklame.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik21 Oktober 2024 18:55
Rezki Lutfi Kenalkan Program Nyaman Berusaha di Manggala: Kami Ingin Beri Peluang ke Warga
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon Wakil Wali Kota Makassar nomor urut 2, Rezki Mulfiati Lutfi terus gencar menggalang dukungan dengan menyasar...
International21 Oktober 2024 17:55
Hizbullah Hujani Israel dengan 200 Roket, Sirene Meraung Kencang-Warga Panik Berlarian
Pedomanrakyat.com, Israel – Kelompok milisi Hizbullah Lebanon menghujani Israel utara dengan 200 roket hingga membuat sirene di sejumlah wilayah...
Nasional21 Oktober 2024 17:44
Kadispenad TNI AD Sebut Mayor Teddy Tak Usah Mundur: Seskab Tak Setingkat Menteri
Pedomanrakyat.com, Jakarta – TNI Angkatan Darat (AD) menyatakan Mayor Teddy Indra Wijaya tak perlu mundur dari institusi meski kini menjabat seb...
Nasional21 Oktober 2024 12:19
Resmi! Prabowo Lantik 48 Menteri dan 5 Kepala Lembaga Kabinet Merah Putih
Pedomanrakyat.com, Jakarta- Presiden Prabowo Subianto melantik 48 menteri negara dan sejumlah kepala lembaga Kabinet Merah Putih yang akan bekerja ber...