Jajaran Pejabat Bapenda Turut Hadiri Orientasi RKPD Kota Makassar

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 23 Januari 2024 08:21

Jajaran Pejabat Bapenda Turut Hadiri Orientasi RKPD Kota Makassar

Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar menghadiri Orientasi RKPD dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Makassar.

Orientasi ini dalam rangka menyusun Rencana Kerja Perangkat Daerah Tahun 2024, bertempat di Aston Hotel Makassar Jalan Sultan Hasanuddin, Senin (22/1/2024).

Di mana, dibuka oleh Pj. Sekretaris Daerah, Firman Hamid Pagarra mewakili Wali Kota Makassar, dan dihadiri oleh Sekretaris Bapenda, Muh. Fuad Arfandi, para Kepala Bidang, serta Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Pelaporan.

Narasumber yang terdiri dari Muhammad Marhum Latif, Fungsional Perencana Madya dan Dr. Agus Salim, SE, MS, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unhas yang memaparkan terkait Penyusunan RKPD pada Pemerintah Kota Makassar untuk Tahun 2024.

Rencana kerja ini dibahas guna memberikan arahan kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah untuk bersiap-siap menyusun Rencana Kerja Tahunan Tahun 2024.

Untuk meningkatkan pemahaman serta menyamakan persepsi dalam merumuskan langkah-langkah strategis penyusunan RKPD Kota Makassar untuk periode 5 tahun mendatang.

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel25 November 2024 20:01
NasDem Optimistis Pilkada Serentak 2024 Tingkatkan Kualitas Demokrasi
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Kelompok Fraksi (Kapoksi) NasDem Komisi II DPR RI, Ujang Bey, optimistis gelaran Pilkada Serentak 2024 dapat ...
Nasional25 November 2024 19:54
Disebut Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, Apa Perannya?
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polisi mengungkap identitas tersangka yang ditangkap dalam kasus mafia buka akses judi online (judol) yang melibatk...
Ekonomi25 November 2024 19:34
BPHTB-PBG Rumah Masyarakat Miskin Resmi Dihapus!
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Mulai Desember 2024, masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) akan mendapatkan kemudahan dalam membeli rumah. Hal ini...
Nasional25 November 2024 19:17
Gubernur Bengkulu Rohidin Tersangka, Cairkan Gaji Honorer Demi Pilgub
Pedomanrakyat.com, Bengkulu – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan dua orang lain sebagai tersa...