Jelang Penerimaan Adipura Pemkab Maros Gelar Rakor

Nhico
Nhico

Senin, 30 September 2024 20:24

Jelang Penerimaan Adipura Pemkab Maros Gelar Rakor

Pedomanrakyat.com, Maros – Jelang penilaian Adipura, Pemerintah Kabupaten Maros menggelar rapat koordinasi Senin, 30 September.

Rapat koordinasi ini dipimpin langsung Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari.

Plt Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup, Amiruddin mengatakan rapat ini digelar untuk membahas kesiapan jelang penilaian adipura.

“Persiapan penilaian adipura di Kota Turikale. Jadi dalam rapat ini dilibatkan dari OPD, PKM, sekolah, pasar dan perumahan yang berada di Kota Turikale,” katanya.

Tahun ini kata dia, Pemkab Maros masih menargetkan bisa meraih Adipura kategori kota kecil di Turikale.

“Makanya titik fokus kita memang itu di area yang ada di Ibu Kota Turikale,” sebutnya.

Dia mengatakan dalam proses penilaian ini nantinya, tim penilai yang akan memilih lokasinya.

“Kita cuma persiapkan, nanti lokasi penilaiannya akan dipilih oleh tim penilai langsung. Jadi OPD, sekolah, PKM, pasar dan perumahan yang ada di wilayah Turikelae harus siap dikunjungi,” jelasnya.

Berdasarkan jadwal kata dia, penilaian akan dilakukan pada minggu kedua atau ketiga Oktober.

“Jadi kita akan turun mengevaluasi melihat kesiapan teman-teman di lapangan seperti apa sebelum ada tim penilai. Kita juga berharap tidak hanya tim DLH, tapi dari OPD, PKM, sekolah, pasar serta masyarakat bisa ikut berpartisipasi dalam menjaga kebersihan jelang penilaian ini,” pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...
Artikel22 November 2024 18:17
Lapangan Mattiro Deceng Bak Lautan Manusia, Puluhan Ribu Masyarakat Pinrang Hadiri Kampanye Akbar Iwan-Sudirman
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Lapangan Mattiro Deceng, Keluraham Mattiro Deceng, Kecamatan Tiroang, Kabupaten Pinrang. Berubah menjadi lautan man...