Pedomanrakyat.com, Pangkep – Menjelang pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) ke-23 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang akan digelar di Kabupaten Luwu Utara, Kafilah STQH Pangkep mulai melakukan berbagai persiapan, salah satunya dengan mengikuti Training Centre (TC).
TC dibuka oleh Asisten III Pemerintah Kabupaten Pangkep, Abbas Hasan, yang mewakili Bupati Pangkep. Dalam sambutannya, Abbas menyampaikan bahwa pemerintah Kabupaten Pangkep selalu memberikan dukungan dan perhatian penuh terhadap kegiatan keagamaan, khususnya STQH dan MTQ.
“Tentunya, pemerintah daerah memberikan atensi dan perhatian yang penuh terhadap kegiatan Training Centre Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis,” ujar Abbas saat membuka TC STQH di Ruang Rapat Wakil Bupati Pangkep, yang dihadiri oleh peserta dan official, pada Rabu (9/4/2025).
Baca Juga :
Kabag Kesra Pangkep, Hasriadi, juga menyampaikan bahwa STQH akan dilaksanakan di Luwu Utara pada 11-20 April 2025. Kafilah Pangkep mengutus sebanyak 70 orang yang terdiri dari 21 peserta, 20 official, dan pelatih.
“Semoga Pangkep dapat meraih hasil terbaik, minimal masuk tiga besar,” harapnya.
Terkait TC, Hasriadi menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk memantapkan persiapan peserta dalam menghadapi STQH.
Komentar