Jenazah Rizal Ramli Dimakamkan Besok di TPU Jeruk Purut, Tunggu Kepulangan Putrinya dari Amerika Serikat

Nhico
Nhico

Rabu, 03 Januari 2024 16:28

Jenazah Rizal Ramli Dimakamkan Besok di TPU Jeruk Purut, Tunggu Kepulangan Putrinya dari Amerika Serikat

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Jenazah Rizal Ramli rencananya bakal dimakamkan besok, Kamis (4/1/2024), di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan.

“Setelah keluarga besar berembuk, keluarga memutuskan untuk memakamkan Bapak (Rizal Ramli) besok, setelah waktu dzuhur,” ujar salah satu perwakilan keluarga Yosef Sampurna kepada wartawan di rumah duka, Rabu (3/1/2024).

Yosef mengatakan, alasan prosesi pemakaman dilakukan besok karena menunggu kepulangan salah satu putri almarhum, Daisy Orlana Ramli.

Daisy diketahui tengah bertolak dari Amerika Serikat sejak kemarin dan diperkirakan baru tiba di Tanah Air besok.

Sebagai informasi, pakar ekonomi Rizal Ramli meninggal dunia pada Selasa (2/1/2024).

Ia wafat pukul 19.30 WIB di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat. Rizal disinyalir meninggal akibat penyakit yang dideritanya, yakni kanker pankreas.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...