Jeremy Doku Lampaui Ekspektasi Pelatih Manchester City Guardiola

Nhico
Nhico

Senin, 06 November 2023 08:51

Jeremy Doku.(F-INT)
Jeremy Doku.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Inggris – Jeremy Doku tampil gemilang dalam kemenangan Manchester City atas Bournemouth.

Performa Doku sejauh ini mengejutkan Pep Guardiola.

City menjamu Bournemouth di Etihad Stadium dalam lanjutan Premier League, Sabtu (4/11) malam WIB. The Citizens menang 6-1 di pertandingan ini.

Doku jadi bintang kemenangan City. Tak cuma mencetak satu gol, winger berusia 21 tahun itu menyumbang empat assist.

“Ya, dan bukan pertama kalinya musim ini,” ujar Guardiola saat ditanya apakah dia terkesan dengan kontribusi Doku.

“Dalam pertandingan pertamanya melawan Fulham, dia sangat pemalu, tapi di West Ham dia mulai menunjukkan kemampuan hebatnya. Dia main bagus banget di sana dan dia luar biasa di semua pertandingan di kandang.”

“Apakah saya kaget? Sejujurnya, sedikit. Kami selalu punya ekspektasi bagus. Dia menciptakan sesuatu untuk penonton,” lanjut Guardiola.

“Ketika dia membawa bola dan menbuat semua orang bersemangat, saya juga. Sesuatu akan terjadi dan itu terjadi,” katanya.

Jeremy Doku kini total sudah mencetak tiga gol dan enam assist dalam 11 kali penampilan bersama Manchester City di semua kompetisi.

 Komentar

Berita Terbaru
Olahraga14 Maret 2025 23:37
Erick Thohir: Joey, Dean, dan Emil Siap Berikan yang Terbaik Bagi Indonesia
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan bahwa PSSI telah resmi menerima surat Eligibility to Play for Representati...
Daerah14 Maret 2025 23:13
Bupati Pinrang Ajak Masyarakat Bersatu-Doakan Kelancaran Program Pembangunan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos., bersama masyarakat Karangan Barat, Kelurahan Padaidi, Kecamatan Mattiro Bulu...
Nasional14 Maret 2025 22:34
Legislator NasDem Teguh Iswara Ingatkan Kesiapsiagaan Infrastruktur Hadapi Mudik Lebaran
Pedomanrakyat.com, Bandung – Anggota Komisi V DPR RI Teguh Iswara Suardi menyoroti aspek krusial untuk memastikan kelancaran dan keamanan perjal...
Daerah14 Maret 2025 22:10
Irwan Bachri Syam Soroti Desain Atap Islamic Center Lutim, Instruksikan Perbaikan
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, Jumat (14/03/2025), meninjau langsung perkembangan pembangunan Islamic Cente...