Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo menghadiri seremoni pelepasan atlet kontingen Sea Games ke 32 Kamboja di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (2/5/2023).
Jokowi berpesan supaya capaian medali emas kali ini bisa melebih Sea Games sebelumnya di Vietnam.
“Saya hanya berpesan di Sea Games di Vietnam kita memperoleh saat itu medali 69 emas dan peringkat kita ketiga. Sekarang mestinya lebih dari itu. Saya minta emasnya di atas 69, peringkatnya juga di atas 3,” katanya, dalam sambutan.
Baca Juga :
“Pilihannya cuma dua peringkat satu atau peringkat dua. ini bukan target yang gampang, bukan target yang mudah,” tambahnya.
Rencananya para atlet akan berangkat ke Kamboja pada 4 Mei 2023 mendatang. Di mana ada 599 atlet yang dikirim dan akan mengikuti 31 cabor.
Komentar