Jokowi Sampaikan Duka Cita Kepada Semua Korban Covid-19

Nhico
Nhico

Minggu, 11 Juli 2021 17:48

Jokowi Sampaikan Duka Cita Kepada Semua Korban Covid-19

Pedoman Rakyat, Jakarta-Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas nama pribadi maupun negara menyampaikan duka cita yang mendalam kepada seluruh korban meninggal akibat pandemi virus corona (Covid-19). Jokowi mengajak seluruh pihak untuk mendoakan seluruh korban Covid-19.

“Dalam kesempatan ini, atas nama pribadi dan pemerintah serta negara, saya menyampaikan duka cita yang mendalam kepada semua korban pandemi yang telah mendahului kita,” kata Jokowi saat memberikan sambutan dalam kegiatan Pray From Home yang ditayangkan oleh akun YouTube milik Sekretariat Presiden, Minggu (11/7/2021).

Jokowi mendoakan agar seluruh korban meninggal akibat Covid-19 mendapat ampunan dari Tuhan yang Maha Kuasa. Kepala Negara tersebut juga mendoakan kepada masyarakat yang terpapar virus corona ini dapat segera dipulihkan.

“Mari kita doakan beliau-beliau, mereka-mereka semuanya mendapat rahmat dan ampunan dari Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Kita doakan juga kepada semua saudara dan saudari kita yang terpapar Covid-19 segera diberikan pulih kembali,” ujarnya.

Jokowi mengajak kepada seluruh masyarakat berdoa dan mengheningkan cipta dari rumah khusus untuk seluruh korban meninggal akibat pandemi Covid-19 ini. Ia juga memohon doa agar pandemi dapat segera berakhir.

“Dari rumah masing-masing mari kita tundukkan kepala mengheningkan cipta, doa dari rumah, kita panjatkan dan berikhtiar agar ujian pandemi ini segera berakhir,” ujar Jokowi.

“Yakinlah, yakinkan keluarga dan lingkungan terdekat agar beraktivitas di rumah saja, mengatasi persoalan Covid-19 merupakan ijtihad kebangsaan kita. Hari ini, karena bertujuan menyelamatkan jiwa dan kemaslahatan kita bersama,” ucapnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro15 Januari 2025 18:40
Komisi E DPRD Sulsel Harap Penempatan Guru PPPK Sesuaikan Kebutuhan Sekolah-Domisili
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Komisi E DPRD Sulawesi Selatan, Asman menyoroti penempatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPP...
Nasional15 Januari 2025 18:32
Perburuan Koin Jagat Rusak Fasilitas Publik, Komdigi Panggil Pembuat Aplikasi
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) bicara tentang viral Koin Jagat yang sempat heboh karena merusak fasil...
Nasional15 Januari 2025 18:26
Program Medical Check Up Gratis, Kemenkes: Wajib BPJS Aktif
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pemerintah bakal memulai pemeriksaan kesehatan gratis selambatnya pekan pertama Februari 2025. Pemeriksaan tersebut...
Nasional15 Januari 2025 18:11
Menteri UMKM: Pelaku Usaha Harus Masuk Marketplace, Suka Tidak Suka, Ini Tidak Bisa Kita Bendung
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman, mendesak para pelaku usaha untuk segera memanfaatka...