Jokowi Undang Megawati hingga SBY ke Upacara 17 Agustus di IKN, Dimaklum Jika Absen

Nhico
Nhico

Kamis, 01 Agustus 2024 14:25

SBY dan Megawati.(F-INT)
SBY dan Megawati.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan akan maklum bila mantan-mantan presiden seperti Megawati Soekarnoputri dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak hadir pada upacara peringatan HUT kemerdekaan ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (ikn).

Pratikno mengatakan para mantan presiden diundang untuk upacara di ikn. Namun, istana memberi keleluasaan bila mereka lebih memilih di Jakarta.

“Kalau ada hal-hal yang menyulitkan, kami juga terbuka kalau beliau-beliau tidak hadir di ikn, tapi hadir di Jakarta,” kata Pratikno pada jumpa pers di Kantor Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Kamis (1/8).

Pratikno menjelaskan upacara di ikn akan dipimpin Presiden Jokowi. Upacara digelar dengan tata cara militer dan dimulai sekitar pukul 11.00 WITA.

Adapun upacara di Jakarta digelar di Istana Merdeka pukul 10.00 WIB. Upacara ini hanya mengikuti prosesi upacara yang berlangsung di IKN.

“Saya yakin merupakan sebuah rangkaian peringatan hari ulang tahun Republik Indonesia yang paling istimewa karena acaranya ada yang di Jakarta ada juga yang di Ibu Kota Nusantara,” ujarnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah18 April 2025 21:11
Temu Pendidik Digelar di Sidrap, Fokus Wujudkan Pendidikan Unggul
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Aula Kompleks SKPD Sidrap dipadati ratusan pendidik dari berbagai penjuru kabupaten Kamis (17/4/2025). Mereka berkum...
Daerah18 April 2025 20:09
Resmi Dibuka, Xplore Butta Turatea IOF Pengcab Jeneponto Meriahkan Hari Jadi Ke-162
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Bertempat di Lapangan Pasamaturukang, event otomotif penuh tantangan bertajuk Xplore Butta Turatea IOF Pengcab Jenepo...
Metro18 April 2025 19:14
Aliyah Mustika Ilham dan ASITA Sulsel Pererat Ukhuwah Lewat Halal Bi Halal
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menggelar acara Halal Bi Halal bersama pengurus dan anggota DPD ...
Daerah18 April 2025 18:08
Hadiri Rakor Pemprov Sulsel, Paris Yasir Singgung Optimalisasi Sistem Pengairan dan Swasembada Pangan
Pedomanrakyat.com. Makassar – Bupati Jeneponto H. Paris Yasir menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Optimalisasi Sistem Pengairan Pertanian yang dipim...