Jorge Martin Masih Optimis Rebut Gelar Juara Musim 2024

Nhico
Nhico

Rabu, 16 Oktober 2024 10:28

Jorge Martin.(F-INT)
Jorge Martin.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pebalap Pramac Racing, Jorge Martin, mengungkapkan bahwa ia sempat mengalami masalah mental yang berat setelah gagal meraih gelar juara dunia musim lalu.

Musim lalu Francesco Bagnaia, pebalap Ducati, menjadi juara dunia MotoGP 2023, sementara Martin kalah karena kurang konsisten di balapan terakhir akibat tekanan dari kejuaraan.

“Pada bulan Februari (2024) setelah jeda, ketika kami mulai lagi, saya tidak ingin kembali ke motor MotoGP,” kata Martin dilansir dari Crash, Rabu (16/10/2024).

“Saya memiliki banyak ketakutan. Saya tidak tahu apakah saya bisa secepat sebelumnya. Namun, setelah saya naik ke motor, saya menyadari bahwa semuanya tetap sama. Saya kembali cepat dan bisa bertarung lagi,” ujarnya.

“Sasaran saya sekarang adalah bertarung dan memberikan 100 persen. Saya lebih kuat dan sedikit lebih baik di hampir setiap bidang,” ujarnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional21 November 2024 23:38
Daftar Lengkap 5 Pimpinan KPK dan Dewas Terpilih Periode 2024-2029
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Usai merampungkan uji kelayanan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon pimpinan (capim) dan calon anggo...
Politik21 November 2024 22:54
Pakai Baret Oranye, Anies Hadir di Apel Siaga Pramono-Rano, Acungkan 3 Jari-Beri 3 Pesan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, hadir dalam kampanye cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno...
International21 November 2024 22:43
Pengadilan Kriminal Internasional Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Yoav Gallant!
Pedomanrakyat.com, Israel – Pengadilan Kriminal Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan un...
Nasional21 November 2024 22:18
Gugatan Perdata Rp 5 Triliun, Jokowi Tunjuk Kuasa Hukum untuk Lawan Kubu Rizieq Shihab
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo atau Jokowi resmi menunjuk tim kuasa hukum yang mewakili dirinya dalam persidangan ...