Kadishub Barru Sulsel yang Diduga Lecehkan Honorer Malah Abaikan Panggilan Polisi

ITA
ITA

Kamis, 22 April 2021 02:02

Kadishub Barru Sulsel yang Diduga Lecehkan Honorer Malah Abaikan Panggilan Polisi

Pedoman Rakyat, Barru- Kepolisian Resor (Polres) Barru terus melalukan penyelidikan terkait kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oknum Kadishub Barru berinisial AT. Namun, sejak dilaporkan sejak Senin (19/4/2021) lalu. AT nampaknya belum memenuhi panggilan polisi.

“Kita sudah panggil tapi dia masih ada halangan, kami tidak memaksakan, nanti siapnya dia kapan, namanya juga berhalangan,” kata Kapolres Barru, Liliek Tribhawono kepada wartawan. Rabu (21/4/2021) siang.

Kata Liliek, pihaknya juga masih mengumpulkan keterangan maupun klarifikasi pihak yang terkait dalam kasus tersebut.

“Belum ini belum, itukan masih LP kita masih klarifikasi kita masih menunggu dari beberapa (pelapor) semuanya yang terlibat, nanti kita akan gelar dulu apakah naik sidik atau bagaimana,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, oknum Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kabupaten Barru kini harus berurusan dengan polisi. Oknum Kadishub itu dilaporkan ke polisi lantaran diduga telah melakukan pelecehan seksual terhadap sejumlah pegawai tenaga honorer.

Pendamping hukum korban, Arni Yonathan mengatakan, pelaporan terhadap oknum Kadishub berinisial AT itu dilayangkan Senin (19/4/2021) kemarin. Ada empat korban yang mengaku sebagai korban pelecehan seksual oknum Kadishub itu.

“Iya terlapornya Kadis Perhubungan Barru, laporan resminya kemarin,” kata Arni kepada wartawan, Selasa (20/4/2021).

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Edukasi28 November 2024 20:45
Sekolah Islam Athira Segera Buka PPDB 2025-2026, Siapkan Promo Early Bird
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekolah Islam Athirah menyiapkan kuota 1.126 calon siswa pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 20...
Politik28 November 2024 19:39
Seto Ucapkan Terima Kasih ke Partai Pendukung, Relawan, Keluarga dan Komunitas
Pedomanrakyat.com, Makassar – Setelah hasil quick count Pilkada Makassar menunjukkan keunggulan bagi calon rivalnya, Andi Seto Gadhista Asapa menyam...
Politik28 November 2024 19:26
Rusdi Masse Mentor Politik Sulawesi Selatan, Siap Totalitas Dukung Visi Misi Bupati Sidrap Terpilih
Pedomanrakyat.com, Makassar – Rusdi Masse (RMS), tokoh politik kawakan Sulawesi Selatan sekaligus Ketua DPW NasDem Sulsel, menegaskan komitmenny...
Artikel28 November 2024 18:41
Seto-Rezki Sampaikan Selamat kepada Paslon MULIA, Apresiasi Perjuangan Tim SEHATI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Merespons hasil hitung cepat (quick count) Pilwalkot Makassar, calon Wali Kota Makassar nomor urut 2, Andi Seto Asapa ...