Kajati Bersama Bupati Gowa Bahas Penyelesaian Pembangunan Bendungan Jenelata

Nhico
Nhico

Kamis, 13 Maret 2025 14:24

Kajati Bersama Bupati Gowa Bahas Penyelesaian Pembangunan Bendungan Jenelata.
Kajati Bersama Bupati Gowa Bahas Penyelesaian Pembangunan Bendungan Jenelata.

Pedomanrakyat.com, Gowa – Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim menerima kunjungan silaturahmi Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang di Lantai 2 Gedung Kejati Sulsel, Selasa (11/3).

Dalam pertemuan tersebut turut hadir mendampingi Bupati Gowa yakni, Kepala BBWS Pompengan dan Jeneberang, Suryadarma Hasyim, Kepala Kantor BPN/ATR Gowa, Achmad dan Kepala PTPN I Regional 8 R. Tulus Panduwidjaja. Sementara Kajati Sulsel didampingi Plt Asisten Pembinaan Andi Sundari, Asisten Intelijen Ardiansyah, Asisten Pidum Rizal Syah Nyaman, Asisten Datun Fery Tas dan Kejari Gowa.

Pada kesempatan itu, Kajati Sulsel Agus Salim dan Bupati Gowa Husniah Talenrang membahas terkait dukungan penyelesaian Pembangunan Bendungan Jenelata di Kabupaten Gowa.

Bupati Gowa, Husniah Talenrang meminta dukungan Kejati Sulsel dalam penyelenggaraan pemerintahannya ke depan.

“Kami sangat menghargai kesempatan ini untuk bertemu dengan Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan. Kami berharap kerja sama antara Pemkab Gowa dan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan dapat semakin kuat dan efektif,” kata Husniah.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 18:07
Ray Suryadi Dukung Wali Kota Appi Percepat Pembangunan Jembatan Baru di Barombong
Pedomanrakyat.com, Makassar – Rencana Pemerintah Kota Makassar, dipimpin Wali Kota Munafri Arifuddin yang bergerak cepat pembebasan lahan untuk ...
Metro05 November 2025 17:34
Dorong Ekonomi Berkeadilan, Diskop Makassar Ajak Gen Z Melek Koperasi Lewat GEMASKOP 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar terus mendorong tumbuhnya semangat berkoperasi di kalangan generasi muda mela...
Metro05 November 2025 17:04
Rektor UNM Dinonaktifkan, Nurdin Halid: Hormati Proses, Junjung Asas Praduga Tak Bersalah
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Penonaktifan Prof. Dr. Karta Jayadi, M.Si sebagai rektor UNM oleh Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi me...
Metro05 November 2025 16:37
BNPT Pastikan Pemulihan Hak Korban Terorisme Melalui Mekanisme Baru Pasca Putusan MK
Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) melaksanakan sosialisasi terkait Sosialisasi Tindak Lanjut Putusan ...