Kapal Pengangkut Sagu Terbakar di Perairan Riau, 2 ABK Hilang

Nhico
Nhico

Rabu, 16 Februari 2022 13:33

Kapal Pengangkut Sagu Terbakar di Perairan Riau.
Kapal Pengangkut Sagu Terbakar di Perairan Riau.

Pedomanrakyat.com, Riau – Kapal KLM Samudra yang bermuatan sagu dan arang Bakau terbakar di Perairan Rangsang Barat, Kepulauan Meranti, Riau Rabu (16/2) dini hari tadi. Kapal tersebut berlayar dari Riau dengan tujuan ke Malaysia.

Kepala Kantor Basarnas Pekanbaru, Ishak mengatakan saat ini pihaknya telah berada di lokasi terbakarnya kapal tersebut. Dimana sebelumnya pihaknya mendapatkan laporan kejadian itu sekitar pukul 01.00 WIB.

“Ada delapan orang dalam kapal tersebut. Namun baru enam orang yang berhasil diselamatkan. Dua orang lainnya masih dalam pencarian,” kata Ishak.

Ishak merincikan, kapal itu berlayar dari Selat Panjang menuju Batu Pahat Malaysia, dengan muatan 50 ton, tepung sagu dan 84 ton arang bakau.

“Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Saat ini kita masih fokus mencari dua ABK yang belum ditemukan,” ucapnya.

Adapun korban selamat yaitu, nakhoda kapal Amir Hidayat, dan 4 ABK lainnya, yakni Afis Efendi, M Syahril, Abdul Halil, M Sukiean dan Faddli Saputra. Sedangkan penumpang yang masih dalam pencarian merupakan dua ABK, yakni Zakaria dan Deddy Trisnawan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 Januari 2026 19:48
Hadiri Ground Breaking Paket 5, Muhammad Sadar Minta Proyek Jalan Multiyears Dikerjakan Tepat Waktu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pembangunan infrastruktur jalan lintas daerah di Sulawesi Selatan kembali menunjukkan progres positif. Hal ini ditanda...
Daerah16 Januari 2026 18:36
Hasil Peternak Sidrap Mengalir ke Nusantara Lewat Program MBG
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan nasiona...
Metro16 Januari 2026 17:30
Gubernur Sulsel Ground Breaking Jalan Paket 5 MYP Rp383 Miliar di Poros Tanabatue-Palattae Bone
Pedomanrakyat.com, Bone – Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman secara resmi melakukan ground breaking pembangunan Jalan Paket 5 mela...
Metro16 Januari 2026 17:14
Aliyah Mustika Ilham Apresiasi Film Uang Passolo Karya Anak Makassar Diterima Nasional
Pedomanrakyat.com, Makassar — Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan seni dan...