Kapolri: Ferdy Sambo dkk Bakal Ditampilkan ke Publik Pekan Depan

Nhico
Nhico

Sabtu, 01 Oktober 2022 14:57

Kapolri: Ferdy Sambo dkk Bakal Ditampilkan ke Publik Pekan Depan

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polri bakal melaksanakan tahap kedua perkara tersangka Ferdy Sambo dan tersangka lainnya di kasus pembunuhan Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J) pekan depan.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan seluruh tersangka di kasus ini akan ditampilkan ke publik.

“Ya memang prosedurnya seperti itu (para tersangka ditampilkan). Tentunya penyerahan tersangka dan barang bukti dari kepolisian diantar ke kejaksaan,” kata Sigit di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Sabtu (1/10/2022).

Sigit mengatakan pelimpahan tersangka serta barang bukti itu bakal dilakukan pada Senin (3/10) atau Rabu (5/10).

Dia menyebut koordinasi Polri dengan Kejaksaan Agung (Kejagung) berjalan lancar.

“Jadi tinggal kita tentukan sekali lagi untuk masalah waktu apakah hari Senin atau hari Rabu,” ujarnya.

“Koordinasi dengan kejaksaan saya kira sudah berjalan beberapa waktu yang lalu. Semuanya lancar, tidak ada masalah,” sambungnya.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro10 November 2024 19:21
Ketua DPRD Sulsel Rachmatika Dewi “Cicu” Ungkap Pengalaman Bersejarah Pimpin Upacara Hari Pahlawan Nasional
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi mengungkapkan pengalaman bersejarah memimpin upacara peringatan ...
Metro10 November 2024 19:10
Relawan DIA Ugal-ugalan, Serang Relawan Andalan Hati Tapi Langsung Dipukul Mundur
Pedomanrakyat.com, Makassar – Tim pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Sulsel nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rus...
Politik10 November 2024 18:49
Makkiade dan Tidak Borro, Andalan Hati Sampaikan Permintaan Maaf dan Pesan Pilkada Damai di Debat Pilgub Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi (Andalan Hati)...
Metro10 November 2024 18:44
Bukan “Cerita Mengawang”, Paparan Andalan Hati di Debat Lebih Nyata dan Realistis
Pedomanrakyat.com, Makassar — Debat publik calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel Ramdhan Pomanto-Azhar Arsyad (DIA) dan Andi Sudirman Sulaiman-Fa...