Kapolri Soal Anggapan Ragu-ragu Bongkar Kasus Ferdy Sambo: Kedepankan Science Crime Investigation

Nhico
Nhico

Jumat, 09 September 2022 12:10

Kapolri Soal Anggapan Ragu-ragu Bongkar Kasus Ferdy Sambo: Kedepankan Science Crime Investigation

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengklaim dirinya sejak awal tidak pernah ragu mengusut kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J yang melibatkan mantan Kepala Divisi Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.

Ia mengatakan dalam proses penyidikan kasus kematian Brigadir J, tim khusus Polri mengedepankan investigasi saintifik.

“Kalau pun awalnya saya dianggap ragu-ragu dan sebagainya, bukan karena ragu-ragu tapi saya mengedepankan science crime investigation,” kata Listyo dikutip dari program Satu Meja Kompas TV, Kamis (8/9).

Listyo pun mengatakan satu persatu teka-teki atas kasus ini mulai terkuak usai Polri membentuk tim khusus yang melibatkan pejabat utama Polri. Mereka adalah Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono, Irwasum Komjen Pol Agung Budi Maryoto, dan Kabareskrim Komjen Agus Andrianto.

Ia menyebut, pencapaian kasus ini terbukti melalui penetapan lima tersangka, yakni Ferdy Sambo, Putri Chandrawathi, Bharada Richard Eliezer, Bripka Ricky Rizal Wibowo, dan asisten rumah tangga Kuat Maruf.

“Saya kira, kita melampaui hambatan-hambatan tersebut, dan hasilnya seperti yang sekarang,” ujarnya.

Adapun para tersangka dijerat dengan Pasal 340 tentang pembunuhan berencana subsider Pasal 338 KUHP juncto Pasal 55 KUHP juncto Pasal 56 KUHP. Empat tersangka sudah ditahan, sementara Putri belum.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...