Pedomanrakyat.com, Makassar – Kebakaran melanda kawasan permukiman padat penduduk di Jalan Abu Bakar lambogo (Ablam) Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Damkar Makassar kini menerjunkan 14 armada ke lokasi.
“Ada 3 regu dan 14 mobil (yang diterjunkan),” kata Kabid Pencegahan Damkar Makassar Alamsyah Thalib saat dihubungi detikSulsel, Rabu (30/3/2022).
Damkar Makassar mengatakan pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 16.45 Wita. Lokasi kebakaran tepatnya berada di Jalan Ablam Lorong 11 Kelurahan Bara-baraya Utara, Kecamatan Makassar, Kota Makassar.
Baca Juga :
“Jadi semua dari Mako itu sudah diterjunkan sebentar lanjutnya (laporan lanjutnya),” ujarnya.
Kebakaran juga dilaporkan menyebabkan kemacetan arus lalu lintas menuju lokasi. Terlihat juga warga bahu-membahu memadamkan api secara swadaya sembari menunggu kedatangan petugas Damkar.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui jumlah rumah yang terbakar dan dampak kerusakan lainnya.
Komentar