Pedomanrakyat.com, LUWU TIMUR – Calon wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) nomor urut 2, Fatmawati Rusdi, terus mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat. Saat agenda kampanye perdananya ke Kabupaten Luwu Timur, pasangan Andi Sudirman Sulaiman tersebut menerima dukungan dari tokoh adat setempat.
Salah satunya dari Kepala Suku Tokonde, Norma Hande Patabi. Penegasan dukungan Norma dia sampaikan dalam konsolidasi internal Partai NasDem yang digelar di Aula Hotel Sikumbang, Kecamatan Tomoni, Sabtu (28/9/2024).
Konsolidasi dipadati ribuan kader dan simpatisan NasDem. Suasana semakin semarak dengan hadirnya Fatmawati yang disambut antusias para pendukung, terutama kalangan emak-emak. Teriakan “Andalan Hati,” yang menjadi tagline pasangan Andi Sudirman-Fatmawati, menggema sepanjang acara.
Baca Juga :
Norma, yang akrab disapa Mama Joni, menyampaikan dukungannya dengan penuh keyakinan. Baginya, kehadiran Fatmawati sebagai satu-satunya kandidat perempuan pada pemilihan gubernur (Pilgub) Sulsel 2024 adalah kebanggaan tersendiri bagi kaum perempuan, khususnya di Luwu Timur.
“Saya mewakili emak-emak dan tokoh masyarakat, sangat bersyukur pasangan Andalan Hati ada sosok perempuan (Fatmawati). Yang artinya kita masyarakat Sulawesi Selatan jangan lupa pilih perempuan, perempuan juga bisa,” kata perempuan 70 tahun ini.
Lebih dari sekadar dukungan politik, Norma melihat sosok Fatmawati sebagai pemimpin yang merakyat, selalu tersenyum, dan menyapa dengan hangat setiap orang yang ditemuinya.
“Itulah contoh perempuan yang suka menyentuh hati dan menyapa siapa pun,” jelasnya.
Tak hanya menjadi penonton, Norma pun mengajak semua yang hadir untuk aktif mendukung Fatmawati. Dia menyerukan agar seluruh masyarakat Sulsel, khususnya kaum perempuan, bersatu memenangkan Andalan Hati.
“Mari kita bergerak siang-malam untuk mendukung Andalan Hati,” serunya.
Komentar