Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo Minta Pembangunan di Kepulauan jadi Prioritas

Nhico
Nhico

Jumat, 01 April 2022 06:36

Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo.
Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, telah melaksanakan Musrembang Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) 2023, di Hotel Claro, Jalan AP Pettarani Makassar, Jumat (25/3/2022).

Dalam Musrembang RKPD Makassar 2023 ini, Pemkot memaparkan Program kerja strategis dan peluang apa saja yang dapat menghasilkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Makassar.

Ketua DPRD Kota Makassar, Rudianto Lallo meminta agar Pemkot Makassar memprioritaskan pembangunan di kepulauan yang ada di Kota Makassar.

“Kecamatan Sangkarrang misalnya, disana pastilah transportasi, kalau perlu ada Puskesmas apung, ambulance laut misalkan untuk kebutuhan warga kita,” ujar Ruduanto Lallo saat menghadiri Musrembang.

Pasalnya kata Legislator Fraksi NasDem Sulsel ini, Kota Makassar ini sudah modern, mulai infrastruktur jalan sudah bagus semua, kalau pun ada jalan rusak tinggal direhab-rehab.

“Jadi, diprioritaskan sekarang adalah wilayah-wilayah selama ini tidak pernah tersentuh, khususnya wilayah pulau ada 8 (delapan) pulau kita termasuk satu delta di Lakkang itu harus jadi prioritas,” tuturnya.

Sebelumya, Politisi NasDem ini menginginkan agar Musrenbang RKPD Kota Makassar 2023 diwujudkannya program yang hadir dari aspirasi bawah.

“Jadi kita berharap dalam penyusunan program proritas di 2023, program yang dijalankan harus lahir dari level bawah, prioritas di kelurahan yang mau dibangun, itu harus diwujudkan secara bersama-sama,” tutupnya.

Penulis : Musa

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...