Ketua TP PKK Makassar Ajak Pemerintahan Kecamatan Makassar Proaktif Kelola Sampah

Nhico
Nhico

Selasa, 21 Oktober 2025 09:26

Ketua TP PKK Makassar Ajak Pemerintahan Kecamatan Makassar Proaktif Kelola Sampah

Pedomanrakyat.com, Makassar— Ketua TP PKK Kota Makassar sekaligus Dewan Lingkungan Hidup Kota Makassar, Melinda Aksa, memimpin rapat bersama dengan jajaran kelurahan, dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) yang berlangsung di Kantor Kecamatan Makassar, Senin (20/10/25).

Pertemuan tersebut dilakukan setelah kegiatan Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP), untuk menegaskan pentingnya pengelolaan sampah organik yang aktif dan terukur di tingkat kecamatan.

Dalam arahannya, Melinda menekankan adanya inovasi lurah untuk pengelolaan sampah di wilayah masing-masing.

“Kita harus punya inovasi masing-masing di setiap kelurahan, sesuai dengan potensi wilayah. Minimal di kantor kelurahan harus ada prototipe pengelolaan sampah organik, seperti Sumur Biopori atau Teba, pengomposan, atau pengembangan budidaya Maggot,” ujar Ibu Melinda.

Ia juga mendesak para Lurah dan RT/RW untuk massif melakukan sosialisasi kepada warganya, bahkan melibatkan tokoh masyarakat, masjid, dan gereja, agar program pemilahan sampah ini berjalan sukses.

“Kita harus terus gencar mensosialisasikan kepada warga tentang pemilahan sampah ini. Karena permasalahan sampah adalah tanggung jawab kita bersama dan harus diatasi dari sumbernya,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menyampaikan harapannya agar tidak ada lagi sampah organik yang berakhir di TPA.

“Kalau ada lahan kosong bisa dimanfaatkan untuk pembuatan teba, minimal sampah organik yang ada bisa dimasukkan ke dalam situ, agar sampah yang di bawa ke TPA sangat minim,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Persampahan dan B3 Dinas Lingkungan Hidup Kota Makassar, Bau Asseng menambahkan bahwa pihaknya akan terus mengukur kinerja setiap kecamatan dalam pengelolaan sampah, terutama terkait efektivitas TPS3R dan pengurangan timbulan sampah organik.

Hal senada disampaikan Marini, anggota Dewan Lingkungan, yang menekankan pentingnya target dan data konkret terkait volume dan pengelolaan sampah di TPS3R.

“Kita harus punya data yang jelas agar hasilnya bisa terukur dan berkelanjutan,, sehingga ada progres yang dapat kita jadikan acuan” ujarnya.

Cita-cita jangka panjang dari program ini adalah terwujudnya kemandirian pengelolaan sampah di tingkat RT/RW. Dengan demikian, sampah yang harus diangkut ke TPA semakin berkurang.

Melinda Aksa menutup rapat dengan harapan besar agar Kecamatan Mamajang bisa menjadi contoh dan menunjukkan prestasi dalam pengelolaan sampah.

“Jika semua bergerak bersama, mulai dari warga, RT/RW, lurah, hingga TPS3R, maka pengelolaan sampah bukan lagi beban, tapi peluang menuju lingkungan yang bersih, mandiri, dan produktif,” tutupnya.(*)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah14 Januari 2026 10:53
Bupati Ibas Paparkan Potensi Besar Luwu Timur di Hadapan Pangdam Hasanuddin
Pedomanrakyat.com, Lutim – ‎Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam memaparkan potensi besar Luwu Timur dihadapan Panglima Kodam (Pangdam) XIV Hasanu...
Ekonomi14 Januari 2026 10:12
Bupati Soppeng: Kolaborasi Lintas Sektor Perkuat Ketahanan Pangan
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Bupati Soppeng H. Suwardi Haseng, SE menghadiri Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026 yang digelar Polres...
Metro14 Januari 2026 09:05
Bupati Maros Chaidir Syam: RSUD Camba Siap Layani Warga Maros hingga Daerah Sekitar
Pedomanrakyat.com, Maros – Puluhan pasien telah memanfaatkan layanan RSUD Camba sejak diresmikan akhir 2025. Plt Direktur RSUD Camba, Sri Syamsi...
Metro14 Januari 2026 08:57
Puluhan SD di Maros Rusak, Perbaikan Mengandalkan Dana Pemerintah Pusat
Pedomanrakyat.com, Maros – Sebanyak 70 Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Maros tercatat membutuhkan rehabilitasi dengan tingkat kerusakan beragam,...