Ketua Umum KNPI Dikeroyok hingga Berdarah oleh Sejumlah OTK

Nhico
Nhico

Senin, 21 Februari 2022 18:31

Ketua Umum DPP KNPI Haris dikeroyok hingga berdarah.(F-INT)
Ketua Umum DPP KNPI Haris dikeroyok hingga berdarah.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) Haris Pertama diduga diserang oleh sekelompok orang tidak dikenal (OTK) di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

“Kejadian ada di Garuda dan buat laporan. Iya kami cek ada,” kata Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Metro Menteng, kepada wartawan, Senin (21/2/2022).

Dikatakan Alvin, korban sedang mendapatkan pengobatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat.

Oleh karena itu, hingga saat ini polisi belum dapat meminta keterangan dari korban atas kejadian tersebut. “Belum diinterogasi,” ucapnya.

Sementara itu, berdasarkan informasi sementara yang diperoleh dari beberapa saksi di lokasi kejadian, diduga Haris dikeroyok. Lebih detailnya akan disampaikan setelah Haris melakukan pengobatan.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP KNPI Haris Pertama diduga diserang sekelompok orang tidak dikenal yang terjadi pada hari ini, Senin (21/2/2022), sekitar pukul 14.10 WIB di Rumah Makan Garuda, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat.

“Diserang sekelompok orang tidak dikenal di Restoran Garuda,” kata Haris kepada wartawan.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...