Komisi A DPRD Makassar Ingatkan DPMTSP Soal Izin Bangun Tersegel di Boulevard: Hati-hati!

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 06 Juli 2022 18:45

Komisi A DPRD Kota Makassar. (F-Humas)
Komisi A DPRD Kota Makassar. (F-Humas)

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Pemerintah (DPMTSP) Kota Makassar masih memproses izin mendirikan bangunan (IMB) pada bangunan baru di Jalan Boulevar, Kecamatan Panakukkang, Kota Makassar yang saat ini masih dalam penyegelan.

Kepala Dinas DPMTSP, Zulkifli Ananda menegaskan, izin bangunan yang sudah disegel oleh DPRD bersama Pemkot Makassar itu masih dalam proses. Pihaknya menegaskan tidak akan menerbitkan izin jika tidak memenuhi syarat administrasi.

“Belum terbit izinnya, masih proses, kami pada tahap kajian gambar,”kata Zulkifli saat di komfirmasi, Rabu (6/7/2022).

Ketua Komisi A DPRD Makassar, Rachmat Taqwa Quraish memperingatkan pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Dinas Perizinan alias DPMPTSP dan DTRB agar berhati-hati dalam menertibkan izin.

Politisi PPP itu tidak mentolerir bangunan tanpa izin di Makassar. DPRD akan terus bersikap tegas dalam menertibkan bangunan yang cacat hukum dengan cara menyegel ataupun merobohkannya.

“Kami ingatkan kepada seluruh pengusaha agar tidak seenaknya membangun. membangun sama sekali tidak dilarang, asalkan dokumennya dipastikan lengkap,”tegas Sekretaris PPP Makassar itu.

Dia juga mengimbau kepada siapapun agar taat aturan, mengikuti segala prosedur untuk melakukan pembangunan. “Jangan ada yang merasa hebat dan ego. Sebab selama kami ada tidak akan pernah membiarkannya,” tutup RTQ sapaan akrabnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro06 November 2025 23:30
HUT ke-418 Makassar: Momentum Bersatu dan Merajut Harmoni, Kolaborasi & Inovasi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menjadi narasumber dalam program Podcast DetikSore (live streaming) yang di...
Politik06 November 2025 22:41
Eric Horas: Gerindra Terbuka, Tapi Bergabung Harus Pahami Arah Perjuangan Partai
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Makassar, menggelar rapat koordinasi bulanan, Kamis (6/11/2205). ...
Metro06 November 2025 22:28
Sembilan Bulan Memimpin, Munafri Buktikan Kinerja Cemerlang untuk Kota Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kerja nyata dan komitmen Munafri Arifuddin untuk membangun Kota Makassar terus menunjukkan hasil. Baru sembilan bu...
Daerah06 November 2025 21:26
Bupati Sinjai Lepas Atlet Anggar Jelang Pertandingan PRA-PORPROV
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif menerima kunjungan dari pengurus Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (IKASI) Kabupaten...