Kuliner Lego-lego di CPI Sedot Rp25 Miliar Sudah Diresmikan, Masjid 99 Kubah Masih Tender

ITA
ITA

Kamis, 11 Februari 2021 01:54

Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah resmikan kuliner dinamai Lego-lego di CPI.
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah resmikan kuliner dinamai Lego-lego di CPI.

Pedoman Rakyat, Makassar – Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah dan Ketua TP PKK Sulsel, Liesty F Nurdin, meresmikan kawasan wisata kuliner di Center Point Of Indonesia (CPI). Kawasan wisata kuliner tersebut dibangun dengan anggaran sebesar Rp25 miliar dengan bahan dasar kayu ulin.

Menurut Nurdin Abdullah, dengan keadaan pasir putih yang berubah menjadi hitam karena sirkulasi air tidak mengalir, maka diinisiasi oleh Pemprov Sulsel dan Pemkot Makassar untuk dibangun kawasan wisata kuliner ini.

“Saya tidak akan menyia-nyiakan keindahan Pantai Losari, apalagi dengan adanya reklamasi ini. Tentu kita memanfaatkan, apalagi setelah kita buka seluruh kuliner center ini ternyata animo masyarakat begitu besar, sehingga kita perluas lagi supaya semakin banyak akses yang bisa digunakan,” jelas Nurdin Abdullah, usai meresmikan wisata kuliner tersebut, Rabu (10/2/2021).

Selain itu, Nurdin Abdullah juga menyinggung soal progres Masjid 99 Kubah, yang lokasi tidak jauh dari kuliner Lego-lego.

Nurdin Abdullah mengaku, Masjid 99 Kubah saat ini sudah masuk dalam tahap tender dan diharapkan sudah bisa dimanfaatkan sebelum Bulan Ramadhan tahun ini.

“Masjid 99 ini dalam proses tender. Jadi kita akan fungsikan dulu, pokoknya masjid ini harus berfungsi dulu. Makanya kita berharap tahun ini bisa berfungsi dan kita buru sampai (Bulan) Ramadhan mudah-mudahan, tapi kita akan upayakan,” harapnya.

“Kita fungsikan dulu seperti tempat wudhu, toilet, akses masuk di dalam yang bocor-bocor itu kita akan perbaiki. Kita siapkan Rp 22 miliar, karena ini belum sampai 99 Kubah, karena masih ada satu kubah yang belum sampai,” jelasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel26 November 2024 19:11
Masa Tenang, Seto Lepas Penat dengan Bermain Mini Soccer Bareng Jurnalis
Pedomanrakyat.com, Makassar – Mengisi masa tenang Pilwalkot Makassar, Andi Seto Asapa memilih melepas penat dengan bermain mini soccer bersama anak ...
Nasional26 November 2024 18:07
NasDem Desak Usut Tuntas Praktik Tambang Ilegal di Sumbar
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, meminta Kapolda Sumatera Barat Irjen Suharyono mengusut tuntas prakti...
Nasional26 November 2024 18:03
Peringati Hari Guru, Legislator NasDem Dorong Peningkatan Kesejahteraan Guru
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Furtasan Ali Yusuf, berharap peringatan Hari Guru Nasional 2024 ...
Nasional26 November 2024 18:00
Rudianto Lallo: Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Momentum Bersih-Bersih di Tubuh Polri
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Kelompok Fraksi (Kapoksi) NasDem Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo, berharap keluarga mendiang Kompol (Anum...