Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon Anggota Legiskatif (Caleg) DPR RI Dapil Sulawesi Selatan I (satu) dari Partai NasDem, Rudianto Lallo terus bergerak demi memastikan satu kursi di Senayan.
Terbaru, Caleg DPR RI dapil Sulsel I meliputi Kota Makassar, Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan Kepulauan Selayar ini. Mengumpulkan ribuan timnya di Claro Hotel Makassar, Minggu (14/1/2024).
Rudianto Lallo mengatakan bahwa, sekitar 1200 Spartan Anak Rakyat dari 10 Kecamatan di Makassar hadir dalam kegiatan Apel Siaga Anaka Rakyat ini.
Baca Juga :
“Sesi pertama (apel siaga anak rakyat ini) dihadiri kurang lebih 1200 Spartan dari 4000 Tempat Pemungutan Suara (TPS) tersebar di 10 Kecamatan di Makassar,” kata RL sapaan akrabnya.
Ketua DPRD Kota Makassar ini menuturkan, bahwa spartan-spartan anak rakyat yang ada ini akan mengawal dan memastikan kemenangn anak rakyat.
“Agar pesta demokrasi betul-betul menjadi pesta rakyat. Sehingga tim spartan ini akan mengawal pemilu damai, pemilu jujur adil (Jurdil),” terang Legislator Fraksi NasDem Makassar ini.
Olehnya itu kata Rudi, diharapkan relawan spartan anak rakyat ini dapat menjadi saksi dalam setiap TPS pada saat hari H pencoblosan nanti.
“Saksi luar yang tugasnya memastikan penyelenggaraan pemilu bisa berlangsung jurdil dan damai,” tegasnya.
Komentar