Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi B DPRD Bidang Perekonomian Dan Keuangan Kota Makassar melakukan Kunjungan Kerja ke beberapa mitra kerja komisi B di lingkup Pemerintah Kota Makassar termasuk ke Badan Pendapatan Daerah pada Senin, 28 Oktober 2024. Kunjungan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Komisi B, Ismail dan diterima langsung oleh pejabat struktural Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar di Ruang Rapat Kantor Badan Pendapatan Daerah.
Kunjungan Kerja Komisi B Kota Makassar dalam rangka melakukan diskusi terkait optimalisasi pajak daerah yang dapat membangun Kota Makassar untuk kesejahteraan masyarakat. Rombongan Komisi B DPRD Kota Makassar berharap Badan Pendapatan Daerah dan Komisi B dapat bersinergi dalam membangun Kota Makassar.
Selain itu, Kota Makassar akan mengelola jenis pajak baru yaitu opsen PKB dan BBNKB. Diharapkan Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar bisa mempersiapkan jenis pajak tersebut dengan baik bagaimana pengelolaannya.
Baca Juga :
Dengan terus memantau dan mengawasi kinerja para mitra strategis, Komisi B DPRD Kota Makassar berharap langkah-langkah yang diambil ke depannya dapat memenuhi target PAD Kota Makassar.
Komentar