Pedoman Rakyat, Makassar – Ketua DPD NasDem Kota Makassar, Sulsel, A Rachmatika Dewi alias Cicu, bersama sejumlah kadernya mengunjungi lokasi kebakaran di Kelurahan Buloa, Kecamatan Tallo, pada Selasa (1/2/2022).
Kepada keluarga yang menjadi korban kebakara, Ketua Komisi B DPRD Sulsel itu menyampaikan rasa prihatin sedalam-dalamnya atas kebakaran tersebut.
“Semoga keluarga korban kebakaran untuk bersabar, ikhlas, serta menerima musibah dengan lapang dada,” kata Cicu, sapaan dekatnya sambil memberikan sembako.
Baca Juga :
- Rachmatika Dewi: Produk yang Dihasilkan DPRD Adalah Produk Lembaga, Bukan Perorangan
- Komitmen Rusdi Masse Berantas Narkoba dan Judi Online, Gandeng Komunitas TikTok Gelar Sosialisasi Sekaligus Dapat Cuan
- Rachmatika Dewi “Cicu” Harap Pemuda Tani Sulsel Beri Kontribusi dan Dorong Inovasi di Sektor Pertanian
Asal diketahui, dalam kebakaran tersebut ada delapan rumah yang terdampai. Total keseluruhan Ada 14 kepala keluarga (KK).
Asal diketahui, saat Cicu bersama kader NasDem turut hadir juga pemerintah setempat mulai dari lurah hingga dari tim penggerak Kecamatan.
Komentar