Pedoman Rakyat, Jakarta – Penolakan vaksin Covid-19 oleh anggota DPR RI dari PDIP, Ribka Tjiptaning beredar luas ke media sosial.
Penulis dan pegiat media sosial, Denny Siregar ikut berkomentar soal sikap Ribka.
Diketahui, Ribka adalah Anggota Komisi IX DPR RI.
Baca Juga :
Denny Siregar melalui postingan Twitter mengomentari keputusan Ribka Tjiptaning.
“Rib rib.. makin tua makin kayak anak kecil. Kalo takut vaksin, gak usah koar2 ke publik. Lu itu wakil rakyat, kasih contoh yang bener,” tulis Denny.
“Kalo mau maki dia, maki deh. Gak akan gua belain.. (emoji Smiling face with open mouth and smiling eyes).,” tambah Denny Siregar melalui akun Twitter @Dennysiregar7.
Lebih jauh, Denny Siregar berkomentar soal vaksin.
Menurut Denny Siregar vaksin bukan hanya masalah pencegahan, melainkan juga masalah keamanan agar orang-orang tidak takut lagi berkumpul dan kembali bekerja.
“Vaksin itu bukan hanya mslh pencegahan. Vaksin itu juga mslh keamanan, supaya orang tdk takut lagi berkumpul dan kembali bekerja. Ekonomi jadi normal, anak2 bs sekolah, usaha kecil bs kembali menghasilkan. Mendukung vaksin itu sifat kepahlawanan. Menolaknya, itu pecundang..,” tulisnya.
“Mereka yang takut vaksin tidak percaya pemerintah, gak percaya saran dokter2 ahli, gak percaya BPOM.
“Percayalah hanya ke Tuhan..” kata mereka.
Ribka Tjiptaning tolak divaksin
Penegasan Ribka Tjiptaning disampaikan langsung dalam rapat kerja Komisi IX DPR dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Selasa (12/1/2021).
Menurut Ribka, belum ada satupun pihak yang dapat memastikan keamanan vaksin Covid-19 asal perusahaan China, Sinovac.
Ribka pun rela membayar jika ada sanksi bagi para pihak yang menolak untuk divaksin. (dir)
Komentar