Luwu Utara Targetkan Tiga Besar STQH Tingkat Provinsi

Nhico
Nhico

Kamis, 13 Maret 2025 08:02

Bupati Lutra Andi Rahim.
Bupati Lutra Andi Rahim.

Pedomanrakyat.com, Lutra – Kabupaten Luwu Utara menargetkan masuk tiga besar dalam ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun ini.

Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menegaskan bahwa persiapan harus dilakukan dengan matang, mengingat Luwu Utara juga bertindak sebagai tuan rumah.

“Kita harus siap dalam segala aspek, termasuk sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Ini bukan hanya ajang perlombaan, tetapi juga kesempatan bagi kita untuk memperlihatkan Luwu Utara sebagai tuan rumah yang baik sekaligus mempromosikan daerah,” ujar Andi Rahim saat rapat Pelaksanaan STQH, rabu (12/3).

Untuk itu, ia menginstruksikan agar Dinas Pariwisata dan UMKM dilibatkan dalam perencanaan dan pelaksanaan STQH, sehingga kegiatan ini bisa memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat.

Andi Rahim juga menekankan pentingnya peningkatan prestasi keagamaan daerah. “Target kita bukan hanya sukses sebagai penyelenggara, tapi juga harus ada peningkatan prestasi di bidang keagamaan. STQH ini menjadi ajang pembuktian bahwa pembinaan tilawatil Qur’an di Luwu Utara berjalan dengan baik,” tegasnya.

Pelaksanaan STQH tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Luwu Utara akan berlangsung pada 11-20 April 2024, dengan rangkaian lomba yang digelar pada 14-19 April. Kegiatan ini akan dipusatkan di kawasan Taman Siswa (Tamsis) Masamba.

Bupati juga meminta agar kepengurusan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) segera dibuatkan Surat Keputusan (SK) agar dapat segera bekerja mempersiapkan kafilah dan penyelenggaraan STQH.

“Kita harus bergerak cepat, terutama dalam pembinaan peserta dan teknis pelaksanaan. SK kepengurusan LPTQ harus segera disiapkan agar bisa bekerja maksimal,” pesannya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah13 Maret 2025 22:04
Bupati Barru Cek Kelayakan Sarana Pendidikan di SMPN 22 Barru
Pedomanrakyat.com, Barru – Bupati Barru Andi Ina Kartika Sari melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di SMPN 22 Kabupaten Barru, pada Kamis (13/3/2...
Metro13 Maret 2025 21:32
Wali Kota Makassar Perkuat Sinergi dengan Kejari Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin terus memperkuat sinergitas dengan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (...
Metro13 Maret 2025 21:02
Musrenbang RKPD 2026, Rachmatika Dewi Ajak Semua Pihak Berperan dalam Perencanaan Pembangunan Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD...
Daerah13 Maret 2025 20:33
Syaharuddin Alrif Dorong Petani Sidrap Gunakan Pupuk Organik
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, dan Wakil Bupati Nurkanaah, meninjau pompa listrik untuk irigasi sawah di Kelompok...