Pedomanrakyat.com, Jakarta – Mantan Perdana Menteri Malaysia, Tun Dr. Mahathir Mohamad tiba di NasDem Tower, Jumat (17/6) pukul 11:35 WIB dan disambut langsung Ketua Umum NasDem Surya Paloh serta ratusan Baret Garda Pemuda NasDem.
Keduanya langsung menuju auditorium utama NasDem Tower untuk melaksanakan Shalat Jumat berjamaah.
Surya dan Mahathir tampak mengambil barisan paling depan untuk menyimak dengan seksama materi khotbah yang disampaikan. Suasana berlangsung khidmat diikuti bersama ratusan jamaah lainnya.
Baca Juga :
Pada kesempatan tersebut khatib mengingatkan untuk terus meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT. Selain itu juga masyarakat memiliki tanggungjawab dalam menjunjung tinggi persatuan.
“Berpegang teguhlah pada tali agama Allah dan jangan bercerai berai,” kata Khatib dalam Khotbah Jumatnya di Ballroom NasDem Tower, Jumat (17/6).
Khatib melanjutkan, dalam ajaran Islam mengajak untuk selalu bersatu terhadap umat manusia di muka bumi tanpa memandang latar belakang apapun untuk selalu memberikan kebaikan dan kemaslahatan kepada sesama. Hal itu pun yang juga sudah tertuang dalam semangat dan nafas Pancasila.
“Ini menjadi tugas bersama karena Islam itu adalah pondasi dasarnya adalah akhlak,” tambah dia.
Khatib melanjutkan sebagai manusia pada diri kita terdapat dua hal yang senantiasa melekat yang pertama adalah sebagai seorang pemimpin atau pemegang amanah kemudian sebagai seorang hamba.
Untuk itu Khatib Jumat menekankan dibutuhkan tekad dan pengabdian dan penghambaan dalam diri manusia untuk senantiasa meniatkan segala langkah sebagai ibadah.
Termasuk lanjut dia dalam berbagai profesi seperti menjadi negarawan, politisi maupun pengusaha agar setiap posisi diniatkan sebagai ibadah untuk terus menerus mengurus kepentingan orang banyak.
“Semoga dalam setiap derap jantung kita selalu berikhtiar untuk merawat dan menjaga negeri ini,” kata dia.
Komentar