Pedoman Rakyat, Makassar – PD Parkir Makassar Raya terus berupaya mengimplementasi dan memasifkan Sosialisasi Parkir Berlangganan Kendaraan Ojol, khususnya di depan Mal Panakkukang.
Seperti yang dilakukan jajaran PD Parkir Makassar Raya, Sabtu (6/2/2021). Hal ini pun dibagikan di media sosial Instagram.
Direksi PD Parkir Raya Makassar yang dipimpin langsung Oleh Direktur Operasional PD Parkir Makassar Raya, Susuman Halim serta beberapa pejabat struktur melakukan Penataan dan Penertiban sekaligus sebagai bentuk edukasi kepada rekan-rekan driver Ojol,” tulis PD Parkir Raya Makassar di akun media sosial.
Baca Juga :
“Kita berharap dengan massifnya sosialisasi ini teman-teman driver Ojol dapat menempatkan kendaraannya pada spot yang telah disiapkan sebagai tempat mangkal, sehingga tidak lagi menganggu aktifitas lalu lintas di kawasan tersebut,” sambungnya.

Komentar