Marko Simic Balik Lagi ke Persija, Pelatih Thomas Doll Bilang Begini

Nhico
Nhico

Jumat, 23 Juni 2023 17:54

Marko Simic. (F-INT)
Marko Simic. (F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Persija Jakarta telah resmi mendatangkan kembali Marko Simic untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

Ia merupakan pemain asing kedua yang direkrut Macan Kemayoran setelah Ryo Matsumura.

Pelatih Thomas Doll menilai bergabungnya Simic ke dalam skuadnya adalah hal positif. Menurut dia, pemain berusia 35 tahun itu datang pada waktu yang tepat. Ia meminta semua pihak untuk tidak mengungkit perselisihan klub berjuluk Macan Kemayoran dengan Simic pada masa lalu.

“Untuk Simic, dia bergabung dengan kita dalam waktu yang tepat. Ini merupakan keputusan banyak orang, dari mulai manajemen sampai pelatih. Jadi kita harus melihat ke depan sekarang, tidak perlu melihat ke belakang lagi apa yang terjadi,” ujar dia dikutip dari keterangan resmi LIB.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...