Mayjen Andi Muhammad Jabat Pangdam XIV Hasanuddin, Cucu Langsung dari Raja Bone

Nhico
Nhico

Sabtu, 22 Januari 2022 19:00

Mayjen Andi Muhammad Jabat Pangdam XIV Hasanuddin
Mayjen Andi Muhammad Jabat Pangdam XIV Hasanuddin

Pedoman Rakyat, Makassar – Panglima TNI Jendral Andika Perkasa lantik Mayjen Andi Muhammad sebagai Pangdam XIV Hasanuddin. Hal tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Jabatan Nomor 66/I/2022 tanggal 21 Januari 2022.

Mayjen Andi Muhammad menggantikan Mayjen Mochamad Syafei Kasno, yang kini diangkat sebagai dosen tetap di Universitas Pertahanan (Unhan).

Mayjen Andi Muhammad sebelumnya bertugas sebagai Panglima Divif 2 Kostrad.

Mayjen Andi Muhammad ini diketahui merupakan putra asli dari Sulawesi Selatan (Sulsel) tepatnya di Kabupaten Bone.

Informasinya juga, ia merupakan cucu langsung dari Raja Bone yang ke-32, Andi Mappanyukki, Hal itu disampaikan, Bupati Bone Andi Fahsar Mahdin Padjalangi.

Menurutnya, Andi Muhammad merupakan isi dari Bone. Karena Andi Mappanyukki salah satu raja yang kharismatik yang memiliki banyak kenangan yang luar biasa dengan terbangunnya masjid raya di Bone yang menjadi masjid terbesar pada zamannya.

Andi Mappanyakkui Seorang Raja sekaligus menjadi Bupati Bone waktu itu. Dia pulalah yang memimpin raja-raja di Sulsel untuk bersatu dan bergabung dengan NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) pada tahun 1950.

“Mayjend Andi Muhammad ini adalah cucu langsung dan tulen 100 persen dari Andi Mappanyukki Raja Bone,” kata Fahsar Sabtu (22/1/2022).

Mayjen TNI Andi Muhammad adalah lulusan Akmil 1988 ini dari kecabangan Infanteri. Seorang perwira tinggi TNI AD yang sejak 24 Maret 2021 mengemban amanat sebagai Panglima Divisi Infanteri 2/Kostrad.

Adapun riwayat jabatan Mayjen Andi Muhammad sebagai berikut : Asintel Kasdam XII/Tanjungpura, Pamen Denma Mabesad, Komandan Korem 041/Garuda Emas (2016—2017), Irdam VI/Mulawarman (2017—2018), Irut Intel Itum Itjenad (2018—2019).

Kemudian Pa Sahli Tk. II Was Eropa dan AS Sahli Bidang Hubint Panglima TNI (2019), Staf Khusus Kasad (2019—2020), Kasdam XIV/Hasanuddin (2020—2021), dan Pangdivif 2/Kostrad (2021—2022).

Penulis : Reza/Musa

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...