Menuju 13 Tahun, NasDem Gelar NasDem Tower Tour untuk Milenial dan Gen Z

Nhico
Nhico

Sabtu, 26 Oktober 2024 18:50

NasDem Gelar NasDem Tower Tour untuk Milenial dan Gen Z.
NasDem Gelar NasDem Tower Tour untuk Milenial dan Gen Z.

Pedomanrakyat.com, Jakarta – DPP Partai NasDem Bidang Pemilih Pemula dan Milenial menggelar program NasDem Tower Tour edisi spesial bersama milenial dan Gen Z. Kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Partai NasDem yang ke-13 pada 11 November 2024 mendatang.

Ketua DPP Partai NasDem Bidang Pemilih Pemula dan Milenial, Lathifa Al Anshori mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai upaya untuk memperkenalkan Partai NasDem dengan generasi muda dan Gen Z. Dirinya berharap ke depan akan lebih banyak lagi anak muda terjun di partai politik terutama di Partai NasDem.

“Kita punya kegiatan 13 hari menuju 13 tahun Partai NasDem. DPP Partai NasDem Bidang Pemilih Pemula dan Milenial membuat NasDem Tower Tour edisi milenial dan Gen Z, ini dilakukan agar Partai NasDem bisa lebih dekat dengan generasi-generasi muda, baik di dalam partai maupun orang-orang yang baru dengan partai politik,” kata Lathifa, Rabu (23/10).

Dalam kegiatan tersebut, para peserta diajak melihat langsung berbagai fasilitas yang dimiliki gedung setinggi 23 lantai ini. Mereka juga bisa mengeksplorasi sejarah perjuangan politik Partai NasDem. Selain itu, para peserta juga berkesempatan nonton bareng dan berdiskusi langsung dengan politisi muda NasDem.

“Selama 13 hari ada 13 politisi muda Partai NasDem yang menjadi tuan rumahnya. Jadi teman-teman yang datang di NasDem Tower Tour ini tidak hanya dapat melihat gedung saja tetapi mempunyai kesempatan untuk sesi berkoneksi dan berdiskusi dengan politisi-politisi muda Partai NasDem tanpa perlu ada jarak umur yang jauh,” jelasnya.

Lathifa menambahkan, NasDem Tower Tour ini akan digelar sejak 23 Oktober hingga 8 November 2024, mulai pukul 14.00-16.00 WIB. Bagi peserta yang ingin mengikuti kegiatan ini bisa mendaftar di link pendaftaran https://goers.co/turnasdemtower.

Bagi para peserta, mereka juga bisa menunjukkan kreativitasnya dengan mengikuti lomba konten TikTok seputar acara NasDem Tower Tour dengan durasi maksimal 90 detik.

“Jadi agar tour ini semakin asik dan tidak selesai sampai di sini saja, maka ada lomba konten TikTok. Para peserta bisa membuat konten sebebasnya selama 90 detik maksimal dan pada tanggal 11 November saat ulang tahun Partai NasDem akan diumumkan 3 orang pemenang,” jelasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...