Milad 49 Tahun RMS, Danny Pomanto: Saya Doakan Kaka RMS jadi Pemimpin Masa Depan

Nhico
Nhico

Jumat, 04 Maret 2022 19:08

Rusdi Masse Bercekrama akrab dengan Danny Pomanto.
Rusdi Masse Bercekrama akrab dengan Danny Pomanto.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar yang akrab dengan sebutan DP hadir langsung dalam acara syukuran milad ke 49 tahun Rusdi Masse di villa RMS puncak Mario Kabupaten Sidrap, Kamis (3/3/2022).

Bersanding dengan Fatmawati Rusdi sebagai Wakil Wali Kota Makassar yang tak lain adalah istri tercinta Rusdi Masse, DP mendapatkan undangan kehormatan dan turut berbaur dengan tamu lainnya.

Protokol kesehatan ketat sudah mulai terlihat saat akan memasuki area acara. Para tamu tanpa terkecuali di minta untuk melakukan tes antigen untuk memastikan kondisi kesehatannya sebelum berada di lokasi inti.

Danny Pomanto yang hadir bersama Indira Jusuf Ismail sebagai Ketua TP PKK Makassar menyampaikan doa dan harapannya atas bertambahnya usia Rusdi Masse di angka 49 tahun.

“Bapak Rusdi Masse kini genap di angka 49 tahun. Usia yang makin matang dengan segala aktifitas serta kesibukan beliau. Semoga sehat selalu dan di limpahkan keberkahan untuk tiap pencapaian yang telah dan akan di raih”,doa Danny.

Selain itu, Wali Kota Makassar ini turut mendoakan sosok Rusdi Masse yang kini telah berhasil mengambil hati rakyat itu.

“Sepak terjak Bapak RMS sudah bukan rahasia lagi. Kesempatan ini saya turut mendoakan kelak Kaka RMS menjadi pemimpin masa depan, dan semoga menjadi pemimpin yg di idamkan oleh masyarakat banyak. Selamat milad kaka Rusdi Masse”,ucap Danny di sambut riuhan tepuk tangan.

Syukuran yang di hadiri sejumlah kerabat dan relasi RMS juga Fatmawati Rusdi ini nampak hangat dan ceria meski dengan protokol kesehatan yang ketat.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 16:26
Bupati Irwan Ajak Masyarakat Wujudkan Budaya Hidup Bersih dan Berkelanjutan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan ...
Daerah04 November 2025 15:43
Tragedi di Air Terjun Taripa: Remaja Wajo Hilang Dua Hari Ditemukan Tewas
Pedomanrakyat.com, Lutim — Duka menyelimuti keluarga dan warga Wajo setelah Iksan (15), remaja yang hilang sejak Minggu (2/11/2025), ditemukan menin...
Nasional04 November 2025 15:31
Prabowo soal Polemik Utang Whoosh: Nggak Perlu Ribut, Saya Tanggung Jawab!
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto angkat suara perihal polemik utang Kereta Cepat Jakarta – Bandung (KCJB) atau Whoos...
Politik04 November 2025 15:20
Harapan Sultan Yogyakarta soal Suksesi Keraton Surakarta
Pedomanrakyat.com, Solo – Raja Kasultanan Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono X mendoakan agar proses suksesi kepemimpinan di Keraton Surakarta...